Sabtu 06 Jul 2019 11:25 WIB

Sambut Jamaah Haji, KUH Gelar Yasinan dan Doa Bersama

Yasinan dan doa sebagai bentuk usaha dan ikhtiar yang dilakukan petugas haji.

Petugas Jamaah Haji Daker Bandara, melakukan pembacaan yasin dan doa bersama untuk menyambut kedatangan jamaah haji kloter pertama asal Embarkasi Surabaya, Jumat (5/7)  malam di Kantor Urusan Haji (KUH) Indonesia, di Madinah.
Foto: Syahruddin El FIkri/Republika.co.id
Petugas Jamaah Haji Daker Bandara, melakukan pembacaan yasin dan doa bersama untuk menyambut kedatangan jamaah haji kloter pertama asal Embarkasi Surabaya, Jumat (5/7) malam di Kantor Urusan Haji (KUH) Indonesia, di Madinah.

IHRAM.CO.ID, Oleh Syahruddin El-Fikri, dari Madinah, Arab Saudi

 

Baca Juga

MADINAH—Rombongan jamaah haji Kelompok Terbang (Kloter) 1 asal Embarkasi Surabaya diperkirakan akan tiba di Bandara Amir Muhammad Abdul Aziz (AMAA) Madinah, Arab Saudi, pada pukul 10.00 waktu setempat (WAS). Untuk itu, Kantor Urusan Haji (KUH) Indonesia di Madinah menggelar Yasinan dan Doa Bersama menyambut kedatangan rombongan jamaah haji kloter pertama ini, Jumat (5/7) malam.

“Yasinan, tahlil, dan doa bersama ini adalah kepasrahan terakhir yang kami lakukan agar persiapan dan pelaksanaan acara penyambutan jamaah haji kloter pertama asal Embarkasi Surabaya dan yang selanjutnya berjalan lancar, tanpa halangan apapun,” kata Kepala Daerah Kerja (Daker) Bandara Jeddah dan Madinah, Arsyad Hidayat, Jumat (5/7) malam di Madinah.

 

Menurutnya, pembacaan doa bersama dan ayat-ayat Alquran tersebut adalah bagian dari usaha dan ikhtiar yang dilakukan petugas haji agar penyelenggaraan Ibadah haji berjalan sukses. “Ini adalah bentuk kepasrahan terakhir kepada Allah. Usaha fisik sudah kita lakukan, selanjutnya kita berdoa dan tawakal kepada Allah,” terangnya.

Pada Sabtu (6/7) ini, diperkirakan ada 1800 jamaah haji asal dari dua embarkasi, yakni Surabaya dan Batam dengan total empat kloter yang akan mendarat dan tiba di Madinah. Duta Besar Indonesia untuk Arab Saudi, Agus Miftah Abegebriel, dijadwalkan menyambut kedatangan jamaah haji di Bandara Amir Muhammad bin Abdul Aziz, Madinah.

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Daerah Madinah, Amin Handoyo mengatakan, di Madinah nantinya jamaah haji Kloter 1 asal Embarkasi Surabaya akan menempati pemondokan di Sektor 3 Hotel Isyraq al-Bustam (No. 313), Kloter 1 Batam di Sektor 4 Hotel Nibras Syahba (No. 401), Kloter 2 SUB di Sektor 4 Hotel Manar al-Taaj (402), dan Kloter 2 Batam di Sektor 5 Hotel Gulnar Taibah (501).

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement