Sabtu 27 Jul 2019 22:20 WIB

Jamaah Haji Turki Temukan Uang Belasan Juta Rupiah

PPIH mengimbau jamaah haji membawa uang secukupnya.

Rep: Muhammad Hafil/ Red: Friska Yolanda
Rupiah
Foto: Antara
Rupiah

IHRAM.CO.ID, MAKKAH -- Jamaah haji Turki menemukan uang rupiah senilai belasan juta saat menumpang taksi di Kota Makkah. Diduga, uang tersebut tertinggal oleh penumpang taksi sebelumnya.

Setelah mengecek jenis mata uang yang ditemukan adalah mata uang Indonesia, jamaah Turki itu langsung mendatangi Kantor Urusan Haji  Indonesia di Makkah. Jamaah itupun mengembalikannya kepada Tim Perlindungan Jamaah (Linjam) PPIH Arab Saudi Daker Makkah.

Baca Juga

Kepala Seksi Linjam PPIH Arab Saudi Daker Makkah, Maskat Ali Jasmun, mengatakan, jamaah tersebut mendatangi Kantor Urusan Haji Makkah pada Sabtu (27/7) dini hari.

"Benar, tadi malam ada jamaah Turki datang ke sini. Membawa uang dalam bentuk rupiah," kata Maskat, Sabtu (27/7).

 

Maskat menyebut uang rupiah yang ditemukan ada pecahan Rp 100.000, Rp 50.000, Rp 20.000, Rp 10.000 dan pecahan Rp 5.000. "Cukup banyak ya, ada belasan juta. Itu informasi yang saya dapat dari orang Turki, jamaah haji juga, mereka bilang ini uang ketinggalan di taksi," ujarnya.

Menurutnya, uang tersebut ditemukan tanpa identitas pemilik. Hanya ada nota belanja dari Indonesia dan ada nomor teleponnya. Sayang, petugas belum berhasil tersambung dengan nomor tersebut.

"Saya usahakan untuk bisa menemukan pemiliknya. Dan, upaya yang sudah kami lakukan, kami sebar informasinya ke grup-grup Whatsapp di berbagai grup," ujar Maskat.

Maskat kembali mengimbau kepada jamaah agar tidak membawa uang dalam jumlah yang banyak ke Masjid Al Haram. Lebih amannya cukup ditaruh di hotel, atau di safety box.

Maskat mengatakan, terkadang jamaah melaporkan kehilangan uang karena kasus pencurian. Namun, tak jarang justru uangnya tercecer atau jatuh saat keluar hotel.

"Bawa uang secukupnya kalau keluar hotel," kata Maskat.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement