Sabtu 29 Jan 2022 17:29 WIB

Hasil Liga 1: Kalahkan Borneo 2-1, Bali United Tempel Arema di Puncak Klasemen

Hasil ini membuat Bali United naik ke peringkat ketiga klasemen Liga 1.

Pesepak bola Bali United Rahmat (kiri) berselebrasi dengan rekannya Lerby Eliandry (kanan) usai mencetak gol ke gawang Persita Tangerang saat pertandingan Liga 1 di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali, Senin (17/1/2022). Bali United kalahkan Persita Tangerang dengan skor 2-0.
Foto: ANTARA/Fikri Yusuf
Pesepak bola Bali United Rahmat (kiri) berselebrasi dengan rekannya Lerby Eliandry (kanan) usai mencetak gol ke gawang Persita Tangerang saat pertandingan Liga 1 di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali, Senin (17/1/2022). Bali United kalahkan Persita Tangerang dengan skor 2-0.

REPUBLIKA.CO.ID, BALI --Bali United mampu mengatasi perlawanan ketat Borneo FC dengan kemenangan 2-1, Sabtu (29/1).

Tiga gol yang tercipta dalam laga ini dicetak pada babak kedua. Privat dan Lerby Eliandry jadi penentu kemenangan Serdadu Tridatu tersebut. Sementara gol tunggal Borneo dicetak oleh Sultan Samma.

Hasil ini membuat Bali United naik ke peringkat ketiga klasemen Liga 1. Hanya selisih tiga poin dari Arema yang berada di puncak klasemen. Sementara Borneo masih tertahan di posisi delapan.

Kedua tim bermain imbang tanpa gol di babak pertama. Memasuki babak kedua, tuan rumah mampu memecahkan kebuntuan melalui Jean Marie Privat pada menit 53.

Privat mampu memanfaatkan umpan silang Ricky Fajrin dengan sundulannya. Namun keunggulan tersebut tidak bertahan lama. Sebab Borneo sudah bisa menyamakan kedudukan pada menit 66.

Sultan Samma mampu memanfaatkan kemelut di depan gawang Bali United dengan tendangan kaki kirinya. Di saat pertandingan hampir berakhir imbang, Lerby Eliandry menjadi pahlawan dalam pertandingan di Stadion Ngurah Rai ini.

Mantan pemain Borneo ini mampu memanfaatkan kesalahan antisipasi Gianluca Pandeynuwu, dengan tendangan melambungnya yang meluncur tanpa hambatan ke gawang lawan. Bali United pun unggul 2-1 hingga laga usai.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement