Selasa 26 Apr 2022 08:15 WIB

Carlo Ancelotti Sebut Real Madrid Harus Kompak Lawan Manchester City

Manchester City siap menghadirkan batu sandungan besar bagi Madrid.

Rep: Fitriyanto/ Red: Israr Itah
Pelatih kepala Real Madrid Carlo Ancelotti menyanjung Manchester City jelang pertemuan kedua tim di semifinal Liga Champions.
Foto: AP/Manu Fernandez
Pelatih kepala Real Madrid Carlo Ancelotti menyanjung Manchester City jelang pertemuan kedua tim di semifinal Liga Champions.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti siap menghadapi pertandingan panjang di semifinal Liga Champions melawan Manchester City. Los Blancos menuju ke Manchester untuk pertandingan leg pertama babak empat besar di Stadion Etihad, Rabu (27/4/2022) dini hari WIB.

Meski berada di ambang mengamankan gelar La Liga Spanyol, tim asuhan Ancelotti menghadapi tantangan berbeda di Eropa dalam beberapa pekan mendatang. Pasukan berpengalaman Ancelotti sebelumnya sudah menyingkirkan dua tim tangguh Paris Saint-Germain (PSG) dan Chelsea. Namun lawan yang lebih berat, kata Ancelotti, akan hadir dari tuan rumah yang dilatih Pep Guardiola. The Citizens siap menghadirkan batu sandungan besar bagi Madrid.

Baca Juga

“Jika Anda tidak memiliki tim yang kompak, Anda akan menderita (melawan City),” ujar Ancelotti menurut laporan dari Marca, dikutip dari Football Espana, Selasa (26/4/2022).

"Besok, aspek pertahanan akan memainkan peran penting dalam pertandingan. Akan ada saat-saat ketika City akan menguasai bola.  Ini sangat sederhana, jika mereka memilikinya, Anda tidak bisa berdiri dan melihat mereka, Anda harus bertahan dan kembali,” ujarnya.

Ancelotti punya keuntungan bisa fokus 100 persen di Liga Champions. Sebab menyusul kekalahan Barcelona di La Liga dari Rayo Vallecano, Los Blancos hanya membutuhkan satu poin untuk meraih gelar La Liga Spanyol. Jika timnya terhindar dari kekalahan di kandang dari Espanyol akhir pekan ini, mereka akan dipastikan sebagai juara sebelum leg kedua di Madrid pada 4 Mei. 

Berbeda dengan City yang harus bersaing ketat dengan Liverpool di Liga Primer Inggris. City harus membagi fokus terus memburu poin penuh di liga lokal sembari menemukan cara menyingkirkan Madrid di empat besar Liga Champions.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement