Kamis 18 May 2023 19:56 WIB

Dinas Kesehatan Kepri Pastikan Jamaah Haji Divaksin Meningitis

Jamaah haji lansia akan menjadi atensi kementerian agama.

Ilustrasi pengecekan kesehatan jamaah haji.
Foto: Wihdan Hidayat / Republika
Ilustrasi pengecekan kesehatan jamaah haji.

REPUBLIKA.CO.ID, BATAM -- Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Kepulauan Riau memastikan seluruh jamaah calon haji di provinsi itu yang akan berangkat menuju Tanah Suci Mekkah tahun 2023 telah menerima vaksinasi meningitis.

Kepala Dinas Kesehatan Kepri Mohammad Bisri mengatakan untuk vaksinasi meningitis diberikan di puskesmas terdekat sebelum calon haji memasuki asrama haji.

Baca Juga

"Untuk vaksinasi meningitis sebelum jamaah berangkat ke asrama haji dan dipastikan sudah mendapat vaksinasi di puskesmas sebagai pelaksana," kata Bisri saat dihubungi di Batam, Kamis (18/5/2023).

Ia menambahkan pasokan vaksin meningitis hingga saat ini aman dan tersedia serta masih dilakukan karena jumlah calon haji yang terus bertambah.

Terkait penerimaan vaksinasi COVID-19, kata Bisri hal tersebut juga dipastikan telah didapatkan oleh jamaah haji Kepri.

"Jamaah haji sudah dapat vaksin COVID semua dan vaksin COVID-19 pun juga masih tersedia," ujar dia.

Ia menyebutkan bagi calon haji yang telah mendapatkan vaksin COVID-19 hingga tiga dosis dinilai sudah cukup, namun pihak Dinkes akan menyiapkan vaksin hingga dosis ke empat atau booster kedua sebagai antisipasi di kemudian hari.

Sebelumnya Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) mengimbau calon jamaah haji lansia untuk menjaga kebugaran tubuh menjelang keberangkatan haji pada 24 Mei 2023.

Kepala Dinkes Kepri Mohammad Bisri mengatakan dalam pelaksanaan manasik haji yang dilakukan di tingkat kota dan kecamatan telah disampaikan kiat-kiat atau tips menjaga daya tahan tubuh saat menjalan ibadah di Tanah Suci.

"Jamaah harus ikuti instruksi yang telah disampaikan dalam manasik haji. Apa saja yang harus dilakukan dan menjaga kesehatannya. Perlu menjaga kesehatan agar selalu bugar saat pelaksanaan haji," kata Bisri saat dihubungi di Batam, Kamis.

Untuk tetap menjaga kebugaran tubuh pada saat menjalankan ibadah haji, lansia juga harus dalam pengawasan tim medis selama di Tanah Suci.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement