Kamis 02 Nov 2023 13:52 WIB

5,6 Juta Jamaah Rasakan Manfaat Layanan di Masjid Nabawi

Jamaah juga diatur keluar masuk melalui 100 pintu di seluruh Masjid Nabawi.

Rep: Rossi Handayani/ Red: Ani Nursalikah
Umat muslim berdoa saat berziarah ke makam Nabi Muhammad SAW dan dua sahabatnya Abu Bakar dan Umar bin Khattab di Masjid Nabawi, Madinah, Arab Saudi.
Foto: Republika/Prayogi
Umat muslim berdoa saat berziarah ke makam Nabi Muhammad SAW dan dua sahabatnya Abu Bakar dan Umar bin Khattab di Masjid Nabawi, Madinah, Arab Saudi.

REPUBLIKA.CO.ID, MADINAH -- Lebih dari 5.613.215 jamaah dan pengunjung melaksanakan shalat di Masjid Nabawi di Madinah pada pekan lalu.

Dilansir dari laman Arab News pada Kamis (2/11/2023), jamaah dan pengunjung dikelilingi oleh sejumlah layanan yang memenuhi kebutuhan mereka, seperti layanan lapangan dan bimbingan, layanan air, transportasi, makanan berbuka bagi yang sedang berpuasa. Mereka juga diatur keluar masuk melalui 100 pintu di seluruh Masjid Nabawi.

Baca Juga

Hal ini terungkap dalam laporan statistik yang dikeluarkan oleh Otoritas Umum Urusan Masjidil Haram dan Masjid Nabawi, mengenai layanan paling menonjol yang diberikan kepada jamaah selama periode 23 hingga 30 Oktober 2023. Laporan tersebut menunjukkan 119.651 jamaah laki-laki dan 117.382 jamaah perempuan telah melaksanakan shalat di Rawdah Al Sharif.

Di samping itu, sebanyak 458.298 pengunjung mendapat kehormatan untuk menyambut Nabi Shallallahu Alaihi Wasallam dan kedua sahabatnya radhiyallahu 'anhuma. Laporan statistik mengungkapkan 17.330 pengunjung mendapat manfaat dari layanan yang tersedia untuk orang lanjut usia dan penyandang disabilitas di tempat-tempat yang ditentukan untuk kategori ini di Masjid Nabawi selama sholat lima waktu.

Selain itu, 2.642 pengunjung memperoleh manfaat dari layanan komunikasi yang tersedia dalam berbagai bahasa. Sementara Perpustakaan Masjid Nabawi telah menerima 10.186 penerima manfaat selama waktu yang tersedia untuk memanfaatkan layanan ilmu perpustakaan dan publikasi ilmiah.

Sementara untuk museum dan pameran, telah menyambut 3.631 pengunjung untuk mempelajari tahapan arsitektur Masjid Nabawi dan layanan yang tersedia untuk melayani pengunjungnya.

Layanan yang disebutkan dalam laporan tersebut juga mencakup penyediaan 63.438 layanan transportasi lansia dan wanita melalui mobil golf dari halaman hingga gerbang Masjid Nabawi. Sekitar 82.600 botol air zamzam disediakan untuk jamaah selama waktu berbuka puasa dan sepanjang hari. Sebanyak 124.276 porsi makanan berbuka puasa disediakan untuk jamaah puasa di tempat yang telah ditentukan.

Laporan tersebut mengungkapkan sekitar 6.145 layanan bimbingan diberikan. Selanjutnya, terdapat 4.711 penerima manfaat yang memanfaatkan kesatuan nomor dan platform komunikasi untuk melayani pengunjung Masjid Nabawi.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement