Kamis 23 May 2024 19:00 WIB

Peminat Ibadah Umroh dan Haji di Bandung Tinggi

Kota Bandung penyumbang jamaah haji terbesar di Indonesia.

Rep: Fauzi Ridwan/ Red: Muhammad Hafil
Calon jamaah haji dari Bandung (ilustrasi).
Foto: Edi Yusuf/Republika
Calon jamaah haji dari Bandung (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID,BANDUNG-Pakar ekonomi syariah M Syafii Antonio mengungkapkan peminat ibadah umroh dan haji di Jawa Barat dan khususnya Kota Bandung sangat tinggi. Oleh karena itu, pihaknya membuka kantor Tazkia Tours dan Travel di Jalan Diponegoro, Kota Bandung atau di seberang Masjid Pusdai.

"Fokus kami ingin lebih dekat dengan masyarakat muslim Jawa Barat khususnya di Kota Bandung penyumbang jamaah haji terbesar di Indonesia," ucap dia melalui keterangan resmi yang diterima, Kamis (23/5/2024).

Baca Juga

Ia mengatakan tren wisata umroh tiap tahun terus meningkat. Terlebih jumlah masyarakat Kota Bandung dan Jawa Barat hampir mencapai 50 juta.

Syafii mengatakan pihaknya menawarkan sejumlah layanan seperti umrah, haji khusus serta wisata halal premium. Ia menilai masyarakat Kota Bandung mengutamakan layanan premium, menyeluruh hingga akses yang lebih mudah.

"Kami optimis dibukanya cabang utama di Kota Bandung berkontribusi positif," ungkap dia.

Ia berharap dapat memenuhi kebutuhan masyarakat Jawa Barat yang ingin ibadah ke tanah suci. Pihaknya menargetkan dapar meraup 10.000 jamaah per tahun pada musim umrah.

"Ini semua berbekal pengalaman melayani klien perusahaan besar top nasional maupun multinasional," kata dia.

Ia mengatakan perusahaan-perusahaan sangat selektif dalam memilih partner travel untuk memenuhi kebutuhan perjalanan wisata.

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement