Ahad 26 May 2024 22:49 WIB

Ribuan Jiwa Terdampak Longsor Papua Nugini

Ratusan nyawa menjadi korban longsor Papua Nugini.

Rep: Lintar Satria/ Red: Muhammad Hafil
Warga berjalan membawa barang-barangnya di wilayah lokasi longsor yang melanda Desa Kaokalam, Provinsi Enga, Papua Nugini, Jumat, 24 Mei 2024.
Foto: EPA-EFE/NINGA ROLE
Warga berjalan membawa barang-barangnya di wilayah lokasi longsor yang melanda Desa Kaokalam, Provinsi Enga, Papua Nugini, Jumat, 24 Mei 2024.

REPUBLIKA.CO.ID,PORT MORESBY -- Badan kemanusiaan CARE Australia mengatakan diperkirakan lebih dari 4.000 orang terdampak longsor yang meratakan satu desa di utara Papua Nugini. Dikhawatirkan ratusan orang tewas dalam longsor yang meratakan desa Koakalam di Provinsi Enga, sekitar 600 kilometer dari Port Moresby pada Jumat (24/5/2024).

Menurut Departemen Luar Negeri dan Perdagangan (DFAT) Australia lebih dari enam desa terdampak longsor di wilayah Mulitaka. Media lokal mengatakan lebih dari 300 orang dan 1.100 orang tertimbun longsor.

Baca Juga

CARE Australia mengatakan hampir 4.000 orang tinggal di zona terdampak bencana. Total orang yang terdampak kemungkinan besar lebih tinggi lagi.

"Tempat orang-orang yang mengungsi akibat konflik ada (di dekatnya)," kata CARE Australia, Sabtu (25/5/2024).

 

Pada bulan Februari setidaknya 26 orang pria tewas dalam kekerasan antara suku di Provinsi Enga. Peristiwa ini mendorong Perdana Menteri James Marape untuk memberi wewenang militer melakukan penangkapan.

CARE mengatakan longsor meninggalkan puing-puing setinggi 8 meter di lahan seluas 200 kilometer persegi dan memotong jalan yang mempersulit upaya bantuan.

Stasiun televisi Australian Broadcasting Corp melaporkan hanya helikopter satu-satunya cara untuk mencapai daerah itu. Dilaporkan empat orang dikeluarkan dari puing-puing.

"Semakin banyak rumah yang beresiko bila longsor terus turun dari wilayah pegunungan," kata juru bicara CARE dalam pernyataannya.

Marape mengatakan pejabat penanggulangan bencana, Pasukan Pertahanan dan Departemen Pekerjaan Umum dan Jalan Tol membantu upaya penyelamatan dan pemulihan.

Rekaman-rekaman warga desa Ninga Role yang disebarkan di media sosial menunjukkan orang-orang memanjat bebatuan, mencabut pohon dan mencari penyintas di gundukan tanah. Di latar belakang terdengar suara perempuan menangis.  

Sebelumnya Kementerian Luar Negeri Republik Indonesia mengatakan Indonesia menyampaikan simpati dan belasungkawa atas musibah tanah longsor yang menimpa ratusan warga di provinsi Enga, Papua Nugini.

"Teriring doa agar mereka yang belum ditemukan diberikan keselamatan dan proses evakuasi dan pemulihan berjalan lancar," kata kementerian dalam pernyataannya di media sosial X. 

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement