Ahad 13 Oct 2013 14:53 WIB

Kloter 4 Batam Berangkat Pertama ke Arafah

 Jamaah haji turun dari bus saat tiba di kota Arafah untuk menunaikan ibadah wukuf di Arafah,Kamis (25/10). (Amr Abdallah Dalsh/Reuters)
Jamaah haji turun dari bus saat tiba di kota Arafah untuk menunaikan ibadah wukuf di Arafah,Kamis (25/10). (Amr Abdallah Dalsh/Reuters)

REPUBLIKA.CO.ID, MAKKAH--Sebanyak dua kelompok terbang (kloter) menjadi rombongan pertama jamaah haji Indonesia yang berangkat menuju Arafah, Ahad (13/10) pagi, untuk persiapan wukuf.

Menurut Kepala seksi pengamanan Daker Mekkah Asep Abdullah, kloter 4 embarkasi Batam dari sektor 3 Mekah menjadi rombongam pertama yang berangkat menuju Arafah. Mereka berangkat pukul 08.30 WAS.

Sementara rombongan berikutnya yang berangkat adalah kloter 4 embarkasi Palembang dari sektor 3 Mekkah yang bertolak setengah jam kemudian.

Sektor 3 Mekah meliputi wilayah Jumaizah, Rei'zakhir, dan Ma'abdah.

Berdasar ata dari Seksi Bimbingan Ibadah dan Pengawasan KBIH, lebih dari 10.000 jemaah haji Indonesia mengikuti Tarwiyah, yakni bermalam di Mina terlebih dahulu sebelum menuju Arafah untuk wukuf.

Jamaah haji Indonesia yang mengikuti Tarwiyah berasal dari 11 embarkasi, yaitu: Palembang (30 orang), Padang (18), Batam (60), Jakarta - Pondok Gede (1.229), Jakarta - Bekasi (2.215), Solo (4.233), Surabaya (2.459), Makassar (383), Banjarmasin (68), Balikpapan (105), dan Lombok (28).

Ada pun catatan mengenai jumlah jemaah haji Indonesia yang akan melakukan nafar awal hingga Minggu pagi sebanyak 52.199 jamaah. Sedangkan mereka yang memilih melaksanakan nafar tsani sebanyak 62.928 jemaah. Total jemaah haji Indonesia pada musim haji 2013 sebanyak 156.466 orang.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement