Kamis 15 Jun 2017 01:30 WIB

97 Persen Calhaj Tangerang Lunasi BPIH

 Karyawati melayani nasabah untuk melakukan pelunasan Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji (Ilustrasi)
Foto: Republika/Agung Supriyanto
Karyawati melayani nasabah untuk melakukan pelunasan Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji (Ilustrasi)

IHRAM.CO.ID, TANGERANG - Calon jamaah haji (calhaj) asal Kabupaten Tangerang, Banten, yang sudah melunasi ongkos naik haji (ONH) tahun 2017 sekitar 97 persen. Pada 2017, Tangerang mendapat kuota haji sebanyak 2.042 jamaah.

"Calhaj terdiri dari beberapa kloter dan diperkirakan berangkat kloter pertama tanggal 28 Juli 2017," kata Kepala Seksi Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Tangerang, Samsudin, kemarin.

Dia mengatakan, kuota haji Kabupaten Tangerang tahun 2017 meningkat bila dibandingkan tahun 2016 sebanyak 1.300 jamaah. Namun, calon haji dari daerah ini terdiri dari lima kloter dan masing-masing kloter sebanyak 385 jamaah.

"Setiap kloter ditambah dengan sebanyak delapan pendamping maupun petugas medis maupun dokter," katanya. Meski begitu, pihaknya belum mendapatkan jadwal keberangkatan jamaah dari Kementerian Agama di Jakarta.

Saat ini, katanya, Kementerian Agama telah mengirimkan paspor kepada sebanyak dua kloter dan telah dibagikan kepada para jamaah. Paspor tersebut untuk jamaah kloter tujuh dan kloter 20 gelombang pertama berangkat paling lambat 7 Agustus 2017. Sedangkan untuk gelombang kedua berangkat tanggal 11 hingga 25 Agustus 2017.

Dikatakan Samsudin, calhaj asal Kabupaten Tangerang berasal dari 29 kecamatan dan mayoritas dari kawasan pesisir maupun dari Balaraja, Cikupa, Panongan maupun Pasar Kemis. Kuota haji Kabupaten Tangerang itu jumlahnya terbesar bila dibandingkan dengan daerah lainnya di Provinsi Banten sebanyak 9.545 jamaah.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement