IHRAM.CO.ID, JEDDAH -- Proyek air zamzam Saudi Arabia telah menyiapkan total 32 juta liter air zamzam selama bulan Syawal atau Juli. Sebanyak 21,2 juta liter dipasok di Masjidil Haram Makkah dan 11,2 juta liter di Masjid Nabawi Madinah.
Hal ini disampaikan oleh Direktur King Abdullah bin Abdul Aziz Project for Zamzam Water. Dilansir //Arab News, Kamis (27/7), pihak managemen mengikuti perkembangan proyek untuk memenuhi kebutuhan air zamzam jamaah.
Ballamash melaporkan total 1.346.263 botol air zamzam didistribusikan di pusat distribusi utama di Kaddi. Jumlah kontainer yang dibagikan dari outlet-outlet mencapai 907.200 kontainer.
Jumlah ini kemungkinan akan ditambah seiring dengan dimulainya musim haji. Kebutuhan air akan meningkat seiring dengan meningkatkan kepadatan jamaah yang datang dari seluruh dunia. Diperkirakan enam juta jamaah akan memadati Makkah dan Madinah.
Musim umrah lalu, Kementerian Kesehatan Saudi melaporkan 126.691 jamaah mendatangi unit darurat di rumah sakit-rumah sakit Makkah. Beberapa karena kondisi kekurangan cairan.
Kementerian mengatakan sebanyak 14.483 jamaah menjalani rawat jalan, 6.665 jamaah menjalani dialisis darah, 446 jamaah dioperasi darurat, 37 orang menjalani operasi umum dan 116 orang menjalani operasi mikroskopi.