IHRAM.CO.ID, JAKARTA – PT Rafa Lintas Cakrawala Tours & Travels (Lintas Baitullah) tidak hanya menjual paket haji dan umrah. Perusahaan travel tersebut juga aktif memasarkan paket wisata Muslim.
“Kami concern mengembangkan wisata Muslim, terutama perjalanan wisata yang terkait dan yang mengandung unsur sunnah di dalamnya,” kata Direktur Rafa Lintas Cakrawala Tours & Travels Ma’mun Ibn Syarif kepada Republika.co.id, Rabu (20/9).
Ia menambahkan, “Selain mengembangkan paket perjalanan ibadah haji dan umrah, kami juga fokus untuk menggarap tour atau ziarah ke Masjid Al-Aqsha. Program yang kami buat adalah Jelajah Jejak Rosul. Mulai dari Mesir, kemudian masuk ke Palestina, dan diakhiri dengan ke Jordan.”
Ma’mun menyebutkan, terakhir Lintas Cakrawala membawa rombongan ziarah ke Masjid Al-Aqsha dan tiga negara tersebut pada April 2017. “Dan insya Allah kami akan kembali membawa jamaah untuk berziarah ke Masjid Al-Aqsha dan juga mendalami sejarah para Nabi di tiga negara negara, yakni Mesir, Palestina dan Jordania pada 9 Oktober 2017,” tuturnya.
Ma’mun mengemukakan, banyak pengalaman menarik saat membawa jamaah Lintas Cakrawala berziarah ke Masjid Al Aqsha dan tiga negara pada April 2017. “Kami sempat diliput oleh Chanel One Mesir tentang pariwisata Mesir,“ ungkap Ma’mun.
Pengalaman yang sangat menarik saat jamaah berada di Masjid Al-Aqsha. "Alhamdulillah, kami berkesempatan untuk melakukan audiensi dengan imam Masjid Al-Aqsha," ujar Ma'mun Ibnu Syarif.