Kamis 09 Nov 2017 15:32 WIB

Himpuh Sebut 1.650 Dolar AS Harga Rekomendasi Umrah

Rep: Umi Nur Fadhilah/ Red: Agus Yulianto
Waketum Himpuh Muharom Ahmad
Foto: Republika/Maman Sudiaman
Waketum Himpuh Muharom Ahmad

IHRAM.CO.ID, JAKARTA -- Himpunan Penyelenggara Umrah dan Haji (Himpuh) menyebut pemerintah dan asosiasi menyepakati harga 1.650 dolar Amerika Serikat (AS) sebagai rekomendasi referensi harga ibadah umrah. "Kita sepakat terakhir, rekomendasikan harga referensi nilai tukar 1.650 dolar AS, mengikuti harga terendah,"  kata Sekjen Himpuh Muharom Ahmad kepada Republika.co.id, Kamis (9/11).

Muharom mengatakan, angka itu dikonversi sesuai nilai tukar rupiah. Dia mengatakan, angka itu merupakan referensi terendah yang menjadi acuan biro perjalanan.

Dikatakan Muharom, referensi harga umrah menjadi acuan masyarakat berangkat ke Tanah Suci. Menurut dia, apabila tak ada harga acuan, maka tak ada ukuran logis harga perjalanan umrah.

Hal itu merujuk pada penipuan ribuan calon jamaah gagal berangkat karena harga travel tak rasional. Muharom menegaskan, penetapan harga acuan menjadi upaya melindungi masyarakat tak terjebak harga irasional menggunakan skema tak logis.

Kementerian Agama (Kemenag) berencana membuat standar minimal harga referensi Penyelenggara Perjalanan Ibadah umrah (PPIU). Menag Lukman Hakim Saifuddin menjelaskan, rencana itu bertujuan menghindari biro perjalanan menetapkan harga murah, tetapi merugikan jamaah.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement