REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA — Kementerian Agama tengah menggodok rencana pendaftaran haji dilakukan secara online dan mobile. Rencana tersebut bersambut, karena BNI Syariah pun memiliki rencana yang sama dalam list project-nya.
"Pendaftaran haji online juga sudah masuk dalam list project pengembangan layanan digital BNI Syariah," kata SEVP Bisnis SME & Komersial BNI Syariah, Babas Bastaman kepada Republika.co.id, Selasa (14/7).
Karena itu terangnya, mengetahui inovasi yang dilakukan Kementerian Agama, BNI Syariah sangat mendukung. Selama ini kata dia, BNI Syariah menjadi mitra Kementerian Agama sebagai tempat jamaah melakukan setoran haji.
"BNI Syariah sebagai salah satu Bank Penerima Setoran Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji (BPS BPIH) InsyaAllah siap mengikuti rencana Kementerian Agama terkait pendaftaran haji secara online," terangnya.
Tahun ini pun tambahnya, BNI Syariah telah menerima pembayaran pelunasan haji online melalui aplikasi mobile banking. Sehingga ia mengaku optimistis dengan rencana Kemenag untuk memberikan kemudahan kepada masyarakat yang ingin mendaftar haji secara online melalui aplikasi Haji Pintar dapat terwujud.