Jumat 17 Jul 2020 17:24 WIB

SAPUHI Dukung Pendaftaran Haji Beralih ke Online

Di musim pandemi ini semua mesti dilakukan secara online agar tidak terpapar Covid-19

Rep: Ali Yusuf/ Red: Muhammad Fakhruddin
SAPUHI Dukung Pendaftaran Haji Beralih ke Online (ilustrasi).
Foto: Antara/Oky Lukmansyah
SAPUHI Dukung Pendaftaran Haji Beralih ke Online (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- Sarikat Penyelenggara Umrah Haji Indonesia (SAPUHI) mendukung rencana Kementerian Agama membuat pendaftaran haji online di aplikasi Haji Pintar yang sudah bisa diinstal di smartphone

"Sudah ada aplikasi Haji Pintar-nya di Android tinggal diinstal," kata Ketua Umum Sapuhi Syam Resfiadi saat dihubungi, Jumat (17/7).

Syam mengatakan, kontennya di aplikasi haji pintar jika ingin dimanfaatkan tidak saja sebagai alat informasi doa dan sesuatu tentang Islam. Akan tetapi juga bisa membuat pendaftaran haji reguler agar gampang bisa melalui handphone atau laptop"Sehingga semua jadi mudah," katanya.

Syam yang juga pemiliki travel umroh dan haji khusus PT Patuna Mekar Jaya ini mengatakan, aplikasi Haji Pintar ini merupakan prinsip yang terbarukan dari semangat Presiden Jokowi dan jajarannya untuk mempermudah semua layanan ke masyarakat. Sebagai pengusaha dia mendukung kebijakan Kemenag ini. "Saya sangat mendukung," katanya.

Dukungan terhadap pemerintah terkait kebijakan mendaftarkan haji di aplikasi Haji Pintar disampaikan pemilik travel umrah dan haji khusus PT Rafa Lintas Cakrawala Adji Mubarok. Menurut dia aplikasi Haji Pinta sudah bisa diakses semua orang. "Sudah ada aplikasi pintarnya di Android dan bisa diakses oleh siapapun. Jadi tinggal download dan mempermudah jamaah," katanya.

Menurut Adji Mubarok aplikasi ini bisa membantu calon jamaah haji mendaftar via online. Di musim pandemi ini semua mesti dilakukan secara online agar tidak terpapar Covid-19. "Insya Allah jamaah jadi lebih mudah untuk mengaksesnya," katanya.

Adji Mubarok yang juga sekjen Sapuhi mendukung kebijakan yang dikeluarkan Kemenag, jika itu untuk kepentingan jamaah haji. "Insya Allah Sapuhi mendukung," katanya.

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement