Jumat 16 Apr 2021 16:52 WIB

Teknologi Pra-Islam yang Menginspirasi Peradaban Islam

Majunya peradaban Islam dari sisi teknologi tak lepas dari penemuan-penemuan penting.

Situs Arkeologi Romawi Ditemukan di Amman
Foto:

Pada ilmu sipil, sistem irigasi yang luar biasa di Mesir dan Irak, lengkap dengan bendungan-bendungan, saluran-saluran, dan waduk-waduknya, memberikan pengaruh yang besar dalam industri pertanian dunia Islam. Romawi yang sangat akrab dengan penyediaan air, menginspirasi pembangunan saluran air, dan menggunakan pipa-pipa untuk menyalurkan air dari dasar lembah. Ini yang kemudian menjadi contoh dunia Islam.

Sistem kanal air yang banyak terdapat pada wilayah Nil, Eufrat, dan Tigris terus dipakai ketika wilayah tersebut masuk dalam pemerintahan Islam. Tercatat, kota Basra di Irak memiliki 120 ribbu kanal pada masa Umayyah. Namun, di masa keemasan Islam, tak banyak penambahan yang dilakukan seperti pada masa Babilonia.

Orang-orang Romawi, Bizantium, dan Persia juga telah membangun sistem jalan yang dirancang dengan baik. Mereka membangun sistem jalan dengan gerbang jembatan yang megah di atas sungai yang dilaluinya. Di Irak, jaringan jalan diwarisi dari Persia merupakan dasar bagi sistem layanan pos di Era Abbasiyah. Jaringan yang terkenal adalah Khurasan yang merentang dari Timur Laut melalui Hamdan, Rayy, Nisabur, Tus, Marv, Baghdad, Samarkand, hingga perbatasan Cina.

Teknologi militer yang dikembangan peradaban sebelumnya juga menjadi dasar pengembangan militer dunia Islam. Senjata yang lazim digunakan pada waktu itu adalah pedang, tombak, dan panah. Teknologi ini sudah banyak digunakan sejak masa kejayaan Yunani. Kota Damaskus menjadi sentra penempaan baja di masa lalu dengan prodkusi pedang baja. Mesiu, yang masih diperdebatan soal akurasi catatan sejarah, diperkirakan masuk dari China. Dalam sejarah Islam, penggunaan Msesiu dalam berbagai bentuk senjata pembakar yang telah mengukir catatan prestasi tersendiri.

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement