IHRAM.CO.ID, MAKKAH -- Pemilik unta Rasha Al-Qurashi dari Arab Saudi memulai perjalanan dari Riyadh ke Jeddah pada 1 September 2022. Ini dilakukan setelah dia bersumpah enam bulan sebelumnya untuk menunggang unta di sana jika dia kalah dalam perlombaan di Festival Unta Raja Abdulaziz.
Al-Qurashi adalah wanita pertama yang berpartisipasi dalam babak putri di Festival Unta Raja Abdulaziz. Ia mengatakan kepada Arab News bahwa keputusannya berasal dari keinginan untuk melestarikan warisan Arab Saudi dan mendorong generasi mendatang belajar tentang budaya negara tersebut.
Dia juga bercita-cita untuk Guinness World Records sebagai wanita pertama yang melakukan perjalanan sejauh itu dengan unta setelah diperkenalkannya mobil di negara tersebut. Perjalanannya diperkirakan akan berakhir pada hari Nasional Arab Saudi pada 23 September 2022.
"Ini adalah hari ketujuh perjalanan dan saya berada di pinggiran Qassim," katanya mengenai provinsi yang akan menjadi pemberhentian kelimanya seperti dikutip dari Arab News, Kamis (8/9/2022).
Pemberhentian ke-14 adalah Jeddah yang menjadi tujuannya. Tendanya telah menarik banyak perhatian, terutama dari para manula. Al-Qurashi mengatakan, wanita tua telah mengunjunginya dan memberikan arahan serta saran tentang cara mengatasi panas terik. Dalam misinya untuk perjalanan ini, dia mengatakan, dirinya adalah putri padang pasir.
"Saya dibesarkan di atas unta, yang saya warisi dari keluarga saya dan saya berusaha membuktikan bahwa perempuan dapat berpartisipasi dalam peternakan unta, karena mereka mampu mengambil bagian dalam segala bidang dan berhasil," ujarnya.