Kamis 24 Oct 2013 22:26 WIB

774 Jamaah Haji Palestina Tiba di Jalur Gaza

Rep: Ani Nursalikah/ Red: Mansyur Faqih
Jamaah haji setelah melakukan lempar jumrah di Mina
Foto: AFP
Jamaah haji setelah melakukan lempar jumrah di Mina

REPUBLIKA.CO.ID, GAZA CITY -- Sekelompok jamaah haji yang berjumlah 774 orang kembali ke Jalur Gaza, Rabu (23/10). Pejabat Palestina mengatakan mereka kembali dengan menyeberangi Rafah.

Seperti dilansir Ma'an News, Rabu (23/10), jamaah haji ini tiba di Bandara Internasional Kairo dari Arab Saudi. Beberapa pekan belakangan ini terminal Rafah kerap ditutup karena kerusuhan yang terjadi di Mesir dan kekerasan di Semenanjung Sinai.

Setelah kudeta yang melengserkan presiden Muhammad Mursi Juli lalu, tentara Mesir telah berulang kali menutup perbatasan. Mereka juga menghancurkan ratusan terowongan yang digunakan warga Gaza selama bertahun-tahun.

Persimpangan di Rafah telah menjadi jalur utama penghubung bagi 1,8 juta penduduk Gaza dengan dunia luar sejak berlakunya blokade ekonomi oleh Israel pada 2007. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement