Kamis 15 Dec 2016 20:40 WIB

Solusi Menag Kurangi Daftar Antrean Keberangkatan Haji

 Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin saat bertemu Tim Redaksi Harian Republika di Kementerian Agama, Jakarta, Rabu (14/12).
Foto: Republika/ Yasin Habibi
Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin saat bertemu Tim Redaksi Harian Republika di Kementerian Agama, Jakarta, Rabu (14/12).

REPUBLIKA.CO.ID, JAMBI -- Menteri Agama Republik Indonesia Lukman Hakim Saifuddin menyatakan mempunyai beberapa solusi dalam mengurangi daftar antrean panjang untuk keberangkatan haji di Indonesia. Hal tersebut dikatakan Menteri Agama usai menghadiri acara wisuda mahasiswa Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Sultan Thaha Syaifuddin Jambi, di Jambi, Kamis (15/12).

"Yang terus kita lakukan adalah memastikan bahwa yang berangkat haji itu adalah orang yang memang betul-betul yang belum pernah sama sekali berangkat haji," kata Lukman.

Sebab itu pihaknya meminta masyarakat yang sudah pernah berangkat haji supaya tidak mengambil jatah kuota lagi dan harus memberikan kesempatan kepada masyarakat yang belum pernah berhaji. "Yang sudah pernah, mohon dengan segala kesadaran yang tinggi untuk tidak lagi berhaji, tapi kita berikan kesempatan kepada saudara kita yang belum pernah berangkat haji," katanya.

Selain itu pihaknya berupaya memperbanyak jumlah kuota haji di Indonesia agar antrean itu tidak terlalu panjang dan bisa diminimalisir sehingga masyarakat tidak terlalu lama menunggu. Menteri Agama juga berharap kuota haji Indonesia pada musim haji tahun depan tanpa ada potongan 20 persen dan bisa kembali normal.

Dia menambahkan, jika kuota haji tersebut kembali normal maka dengan otomatis daftar antrean haji semakin berkurang.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement