Rabu 02 Aug 2017 06:13 WIB

Calhaj Kota Ambon yang Tertua Berusia 86 Tahun

Jamaah haji Indonesia (ilustrasi)
Foto: Republika/Ani Nursalikah
Jamaah haji Indonesia (ilustrasi)

IHRAM.CO.ID, AMBON -- Kataruddin Bin Achmad Lolialang (86) menjadi calon haji (Calhaj) tertua asal Kota Ambon yang akan berangkat ke Tanah Suci. Sementara yang termuda Sri Malinda Putuhena Binti H Abd Bar Putuhena (24). "Sedangkan jumlah jamaah yang berusia di atas 75 tahun masuk dalam katagori lansia sebanyak 19 orang," kata Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Ambon Rusdi Latuconsina, saat menyampaikan laporan pada acara pelepasan Calhaj Kota Ambon oleh Wakil Wali Kota Ambon Syarif Hadler, di Ambon, Selasa (1/8).

Dia mengatakan, calhaj yang berusia 50 hingga 70 sebanyak 225 orang. Sedangkan usia di bawah 50 tahun sebanyak 95 orang.

Berdasarkan jenis kelamin, 131 orang jamaah laki-laki dan 208 orang jamaah perempuan. "Pembagian berdasarkan pendidikan SD/sederat sebanyak 92 orang, SMP/sederajat 53 orang, SMA/sederajat 107 orang, Diploma delapan orang, S-1 sebanyak 64 orang, S-2 sebanyak 12 orang dan S-3 sebanyak tiga orang," ujarnya.

Rusdi menjelaskan, calhaj Kota Ambon tahun 2017 akan tergabung di dalam kelompok terbang (Kloter) 13 embarkasi Makassar bersama dengan calhaj asal Kabupaten Seram Bagian Barat. "Dalam Kloter itu akan didampingi lima orang petugas kloter masing-masing, satu orang dari TPIH, satu orang dari TPIHI, tiga orang dari TKHI yang terdiri atas satu orang dokter dan dua perawat," ujarnya.

Sedangkan jumlah calhaj asal Kota Ambon sesuai dengan kuota haji yang ditetapkan berdasarkan Keputusan Gubernur Maluku kuota haji reguler untuk Kota Ambon sebanyak 368 orang. "Jumlah kuota tersebut mengalami penambahan sebanyak 122 orang dari tahun sebelumnya sebanyak 246 orang," katanya.

Dari jumlah itu calhaj yang melakukan pelunasan sebanyak 339 orang, lanjutnya, namun yang akan berangkat saat ini hanya berjumlah 336 orang. Angka itu berkurang tiga orang sebab satu orang meninggal, satu orang terkendala kesehatan (kondisi hamil) dan satu sakit.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement