Senin 07 Aug 2017 08:10 WIB

Ka’bah, Multazam, Ebiet G Ade: Di Sudut Rumah-Mu

Sampul album Serenade Ebiet G Ade
Foto: istimewa
Sampul album Serenade Ebiet G Ade

Memasuki bulan haji, kiranya ada satu yang  tak bisa dilewatkan terkait perenungan diri seorang hamba Allah di depan Kabah. Ali Syariati mengatakan: Tuhan memang tidak ada di sana (Ka’bah), sebab yang ada dan bisa kau temui hanyalah jejaknya.

Nah, Ebiet G Ade (Abid Ghoffar bin Aboe Dja'far) seorang penyanyi legedaris Indonesia ternyata punya lagu khusus soal hubungan emosionalnya ketika berdoa di depan Multazam. Ebiet yang semenjak awal kariernya di tahun 1979 menyatakan diri sebagai seorang Muslim dan berasal dari keluarga Muslim, menggambarkan suasana kebatinan itu dengan sebuah lagu yang diberi judul ‘Di Sudut Rumah-Mu’.

Dalam sebuah perbincangan, beberapa waktu silam, Ebiet menceritakan betapa lagu ini sudah tersimpan atau direkam begitu lama. Bahkan, beberapa syair dan melodinya sudah ditambahkan dan diseleraskan.

‘’Lagu itu sebenarnya lagu lama. Memang sengaja saya simpan sampai kemudian datang waktunya yang saya rasa tepat kalau lagu ini diperdengarkan ke publik,’’ katanya Ebiet pada sebuah perbincangan di suatu sore di rumahnya di kawasan Jagakarsa, jakarta Selatan.

Lagu ‘Di Sudut RumahMu’ ini kemudian dipublikasikan di dalam album ‘Serenade’ (album spesial ketika Ebiet memperingati hari ulang tahun perkawinannya  bersama isteri tercintanya, Yayuk Sugianto). Serenade adalah album ke-22 yang diproduksi oleh Ega Productions yang dirilis 31 Desember 2013

Sebenarnya lagu ‘Di Sudut Rumah-MU’ ini pun sudah lama diperdengarkan ke publik. Misalnya, di pertengahan dekade awal 1990-an, Ebiet menyanyikan lagu ini dalam sebuah acara  memperingati Nuzulul Quran di  auditorium RRI Yogyakarta. Ebiet saat itu tampil bersama penyair Sutardji C Bachri. Seperti biasa, Ebiet menyanyikan lagu ini sembari memetik gitar akustiknya.

Syair lagu ‘Di  Sudut Rumahmu’ memang menyentuh. Lagu ini menceritakan keharuan dan kepasrahan diri seorang Ebiet G Ade setelah melakukan tawaf memutari Ka’bah sebanyak tujuh putaran.

Di Sudut RumahMu

Ebiet G Ade

 

Disudut rumahMu aku bersujud


Seusai ber keliling tujuh putaran


Tubuhku aku pasrahkan


Jiwaku aku ikhlaskan

 

Di Multazam aku rentangkan doa


Memohon ampun dari timbunan dosa


Sujudku aku rekatkan


Airmataku tak tertahankan


Dan aku tumpahkan

 

Di sini,

Aku merasa kecil dan tak berarti


Ya Robbi tunjukkan


Kemana langkah mesti kubawa

 

Di sini,


Aku merasa tak berdaya


Menunggu uluran tanganMu


Melepaskan aku dari kesombongan

dan takabur

 

Tibalah saat aku harus pamit


Kukecup Hajar Aswad dengan hidmat


Dalam doaku semoga seluruh umat


Datang bersujud ke haribaanMu


Dan atas panggilanMu

 

 

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement