IHRAM.CO.ID, MADINAH -- Jamaah haji khusus mulai berdatangan ke Arab Saudi untuk menunaikan ibadah rukun Islam yang kelima pada tahun ini. Sebanyak 82 jamaah haji khusus telah tiba di Bandara Amir Mohammed Bin Abdulaziz, Madinah, Arab Saudi, Selasa dini hari (8/8).
Seperti dilaporkan wartawan Republika Ani Nursalikah dari Madinah, mereka merupakan gelombang pertama yang tiba.
Kedatangan mereka disambut langsung Kepala Daerah Kerja Bandara Arsyad Hidayat dan Kepala Bidang Penyelenggara Ibadah Haji Khusus (PIHK Mulyo Widodo). Rombongan tiba dengan pesawat Saudi Arabia Airlines.
Jamaah haji khusus akan melakukan shalat arbain dan berada selama 27 hari di Madinah. Jamaah haji khusus gelombang pertama ini akan menuju Makkah pada 17 Agustus.