Senin 29 Apr 2019 06:35 WIB

Pemerintah Saudi Permudah Layanan Haji untuk Penduduk Lokal

Mereka akan dikenakan biaya yang lebih murah, tanpa mengurangi pelayanan

Rep: Kiki Sakinah/ Red: Hasanul Rizqa
Jamaah haji melakukan tawaf wada mengelilingi Kab'bah di Masjid Al Haram, Mekkah, Senin (4/8).
Foto: Khalil Hamra/AP
Jamaah haji melakukan tawaf wada mengelilingi Kab'bah di Masjid Al Haram, Mekkah, Senin (4/8).

IHRAM.CO.ID, MAKKAH -- Pemerintah Arab Saudi kian mempermudah penduduk lokal dan kalangan ekspatriat untuk menunaikan ibadah haji. Hal itu diungkapkan Ketua Dewan Koordinasi Haji Domestik, Abdurrahman al-Haqbani.

Hingga tahun lalu, Arab Saudi memberlakukan tiga kategori layanan bagi para calon jamaah haji domestik. Adapun kini otoritas setempat mulai membuka kategori keempat. Dengan demikian, mereka dapat menunaikan haji dengan biaya yang lebih terjangkau, tanpa harus kecewa lantaran pelayanan berkurang.

Baca Juga

Dilansir dari Saudi Gazette, Ahad (28/4), calon jamaah haji lokal yang mendaftar pada kategori keempat itu akan diminta membayar dengan tarif terendah bila dibandingkan dengan tiga kategori lainnya. Selanjutnya, Al-Haqbani mengatakan, portal elektronik Kementerian Haji dan Umrah akan membuka tautan pendaftaran pada 15 Ramadhan atau sekira 20 Mei 2019 mendatang.

Dia menjelaskan, sebanyak 193 perusahaan dan organisasi yang memenuhi syarat yang terdaftar dalam daftar Kementerian. Mereka akan menyediakan layanan bagi para calon jamaah haji domestik dalam melaksanakan haji yang akan datang.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement