Selasa 06 Aug 2019 16:52 WIB

Kota Padang Siap Pasok 8.900 Kebutuhan Hewan Kurban

Kebutuhan 8.900 ekor itu insya Allah terpenuhi.

Rep: Febrian Fachri/ Red: Esthi Maharani
Pemeriksaan hewan kurban.
Foto: Republika/Riga Nurul Iman
Pemeriksaan hewan kurban.

IHRAM.CO.ID, PADANG -- Jumlah hewan kurban di Kota Padang pada hari Raya Idul Adha 1440 Hijriah diprediksi mengalami kenaikan dibandingkan tahun sebelumnya. Dinas Pertanian Kota Padang memprediksi pertumbuhan kebutuhan terhadap hewan kurban tahun 2019 ini mencapai 10 persen.

"Kami memprediksi ada kenaikan 10 persen persen ya, memang trennya setiap tahun meningkat. (Sebenarnya) bukan masalah ekonomi, tapi keinginan untuk berkurban sehingga mengalahkan ketidakmampuan ekonomi masyarakat itu," kata Kepala Dinas Pertanian Kota Padang Syaiful Bahri di Padang, Selasa (6/8/).

Syaiful mengingat lagi hari Raya Idul Adha tahun lalu jumlah hewan kurban di Kota Padang sebanyak 8.500 ekor. Sementara di tahun 2019 ini diprediksi jumlah hewan kurban mencapai 8.900 ekor. Walau ada kenaikan jumlah kebutuhan Syaiful mengklaim Pemko Padang dapat memenuhi ketersediaan hewan kurban.

"Kebutuhan 8.900 ekor itu Insya Allah terpenuhi. Sebab para pedagang hewan kurban itu sudah mempersiapkan jauh-jauh hari. Bahkan dipersiapkan sejak tahun-tahun lalu," ujar syaiful.

Syaiful menyebut pihaknya telah melakukan pemeriksaan fisik hingga sosialisasi kepada penampung hewan kurban. Tindakan dilakukan Pemko guna menjaga kualitas daging hewan kurban yang akan disembelih dan dibagi-bagikan ke masyarakat.

Syaiful menambahkan semua stok hewan kurban diperiksa. Selain pemeriksaan fisik, tapi juga memastikan kondisi hewan dalam aman dari penyakit stres atau tidak. Karena menurut Syaiful, hewan stres berdampak kepada kualitas dagingnya.

"Jadi kami menghimbau kepada pedagang hewan kurban harus cepat mengirim hewan yang akan dikurban di lokasi penyembelihan. Jangan ketika pagi hari sesaat akan disembelih saja," ujar Syaiful.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement