REPUBLIKA.CO.ID, JEDDAH -- Sebuah kafe dengan atmosfer komik Jepang atau yang dikenal dengan manga kini telah dibuka di Jeddah, Arab Saudi. Kafe tersebut didirikan khusus bukan saja kepada para penikmat kopi, tapi juga mereka yang hobi membaca manga dan serial anime Jepang lainnya.
Akiba Cafe ini digagas oleh Mohammed Saeed Baghlaf (31 tahun), seorang insinyur perencanaan kota. Ia menghabiskan lebih dari satu tahun tinggal di Jepang setelah lulus dari perguruan tinggi di AS dan mengerjakan proyek untuk Olimpiade Tokyo 2020.
Kafe manga dapat ditemukan di sebagian besar kota di Jepang. Kafe tersebut merupakan tempat di mana orang dapat menghabiskan berjam-jam membaca manga. Tempat itu juga dianggap sebagai ruang budaya tempat orang dapat bersantai dan bercakap-cakap tentang manga.
Baghlaf terinspirasi hal tersebut, sehingga ia berkeinginan mendirikan hal yang sama di Arab Saudi. Sebagai seorang perencana kota tentu saja ia mampu melakukannya, menghadirkan konsep kafe ala Jepang dengan melakukan beberapa penyesuaian dan perubahan yang sesuai dengan kultur lokal Saudi.
"Kafe manga di Jepang seperti halnya warung internet tempat orang bisa bermalam. Tentu saja, menciptakannya di sini tidak sejalan dengan budaya dan tradisi kami, jadi kami membuat ulang konsep tersebut dengan cara yang mengakomodasi itu,” ujar Baghlaf dilansir dari Arab News, Senin (10/8).
Kafe Akiba baru dibuka beberapa bulan, tetapi sudah dipenuhi oleh orang-orang yang datang untuk mencoba minuman khas kafe Akiba dan membaca komik favorit mereka. Teman dan keluarga dapat terlihat bersantai bersama di lantai dasar membolak-balik halaman buku komik atau membacanya daring karena manga masih terbatas di Arab Saudi.
Pengunjung kafe dapat memesan minuman mereka dan melihat-lihat koleksi Akiba secara gratis di meja. Akiba juga menayangkan anime dan film animasi populer sepanjang hari dan mengunggah jadwal mereka di halaman Twitter dan Instagram Akiba.
Baghlaf sendiri merupakan seorang gamer dan juga gemar membaca manga. Mengikuti cerita populer juga membantunya mencari tahu edisi manga apa yang akan diperoleh dan film anime mana yang akan diputar.