Senin 05 Apr 2021 23:50 WIB

Industri Daur Ulang Berperan Bagi Ekonomi Nasional

Industri daur ulang plastik nasional memiliki peranan yang penting.

Pekerja meratakan olahan plastik yang dikumpulkan dari bank sampah mandiri masyarakat dan sekolah serta TPA Gampong Jawa saat penjemuran di pusat daur ulang bank sampah induk sadar mandiri, Banda Aceh, Aceh, Rabu (17/3/2021). Bank Sampah merupakan konsep pengumpulan dan pengolahan sampah sebagai strategi untuk membangun kepedulian masyarakat agar dapat secara langsung memanfaatkan sampah untuk peningkatan perekonomian keluarga.
Foto: ANTARA / Irwansyah Putra
Pekerja meratakan olahan plastik yang dikumpulkan dari bank sampah mandiri masyarakat dan sekolah serta TPA Gampong Jawa saat penjemuran di pusat daur ulang bank sampah induk sadar mandiri, Banda Aceh, Aceh, Rabu (17/3/2021). Bank Sampah merupakan konsep pengumpulan dan pengolahan sampah sebagai strategi untuk membangun kepedulian masyarakat agar dapat secara langsung memanfaatkan sampah untuk peningkatan perekonomian keluarga.

IHRAM.CO.ID, JAKARTA -- Kehadiran industri daur ulang plastik yang mendorong ekosistem keberlanjutan (sustainabilty ecosystem) memiliki peran besar bagi ekonomi nasional.

"Industri daur ulang plastik nasional memiliki peranan yang penting dalam memenuhi kebutuhan bahan baku dan meningkatkan daya saing industri plastik hilir dalam negeri," kata Menteri Perindustrian (Menperin) Agus Gumiwang Kartasasmita menyebutkan di kawasan Deltamas, Kabupaten Bekasi, Senin (5/4).

Baca Juga

Menurut dia, saat ini di Indonesia penggunaan plastik masih belum bisa digantikan oleh material lain khususnya untuk kemasan makanan dan minuman.Namun efeknya terhadap lingkungan karena masih belum bisa ditangani dengan baik, untuk karena itu kehadiran industri daur ulang plastik mendorong ekosistem yang berkelanjutan memiliki peranan yang besar.

Menurut data yang dihimpun oleh Kementerian Perindustrian tercatat kebutuhan bahan baku plastik nasional mencapai 7,2 juta ton pertahun.Namun baru 2.3 juta ton pertahunnya bahan baku berupa virgin plastic yang bisa disediakan oleh industri dalam negeri.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement