Kamis 29 Jul 2021 21:12 WIB

RD: Sepak Bola Meningkatkan Imun

Sepak bola itu bisa meningkatkan imun suporter.

Pelatih Tira Persikabo, Rahmad Darmawan.
Foto: Republika/Yogi Ardhi
Pelatih Tira Persikabo, Rahmad Darmawan.

IHRAM.CO.ID, JAKARTA -- Pelatih Madura United Rahmad Darmawan yang akrab disapa Coach RD menilai bergulirnya kompetisi sepak bola Liga 1 2021 bisa meningkatkan imun para suporter yang pastinya terhibur dengan tontonan yang telah lama mereka nantikan.

"Sepak bola itu bisa meningkatkan imun suporter. Bayangkan, banyak yang menanti bergulirnya kompetisi ini. Kita sesungguhnya dapat melangsungkan kompetisi atau hidup berdampingan dengan wabah," katanya, dikutip dari laman resmi klub, Kamis (29/7).

Baca Juga

Tentu saja, gelaran Liga 1 2021 tetap dengan penerapan protokol kesehatan yang ketat untuk mencegah penyebaran COVID-19, sebagaimana pada Piala Menpora.Menurut dia, para suporter bakal terhibur dengan adanya sajian olahraga yang banyak penggemarnya itu, di tengah upaya pemerintah yang menekan mobilitas masyarakat agar bisa membuat kembali landai penyebaran wabah Covid-19.

Mantan Pelatih Tira-Persikabo itu meyakini kompetisi bisa bergulir lantaran berkaca terhadap ketatnya protokol kesehatan dalam gelaran turnamen Piala Menpora 2021, salah satunya setiap akan memasuki stadion harus menjalani tes swab antigen.

 

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement