Selasa 07 Sep 2021 16:14 WIB

Muhammadiyah Apresiasi Program Dai Agen Perdamaian

Jumlah dai agen perdamaian saat ini sudah mencapai 1.250 orang.

Rep: Umar Mukhtar/ Red: Agung Sasongko
Ketua Umum PP Muhammadiyah, Prof Haedar Nashir.
Foto: Dokumen.
Ketua Umum PP Muhammadiyah, Prof Haedar Nashir.

IHRAM.CO.ID,  JAKARTA -- Ketua Umum Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah Prof Dr Haedar Nashir mengapresiasi program 1.000 dai agen perdamaian yang diluncurkan Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jawa Timur belum lama ini. Jumlah dai agen perdamaian saat ini sudah mencapai 1.250 orang.

"Program ini merupakan terobosan yang sangat baik. Selain meningkatkan jumlah para dai untuk mendakwahkan Islam, sekaligus juga menjadi anak panah penggerak persyarikatan Muhammadiyah ke cabang ranting dan jamaah luas," tutur dia kepada Republika.co.id, Selasa (7/9).

Baca Juga

Program dai agen perdamaian, menurut Haedar, sangat penting dan relevan untuk menghadirkan jati diri Islam, yakni Islam sebagai agama perdamaian, agama yang menyebarkan segala kebaikan, dan agama yang membangun peradaban maju. Karena itu, dia berpesan untuk terus memperkaya materi keislaman yang memuat hal tersebut dan pesan Islam sebagai agama penyebar rahmah.

"Mari, gelora Islam rahmatan lil 'alamin kita bumikan terus di negeri tercinta ini. Islam yang membawa damai, Islam yang membawa persaudaraan, Islam yang menyatukan keragaman. Islam yang menebar segala kebaikan untuk kemajuan peradaban kaum Muslim maupun bangsa dan kemanusiaan semesta," kata dia.

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement