Ahad 09 Jan 2022 09:11 WIB

Kemenkes Arab Saudi Tekankan Pentingnya Anak kembali ke Sekolah

Siswa Arab Saudi kembali ke sekolah dengan menerapkan protokol kesehatan.

Rep: Mabruroh/ Red: Ani Nursalikah
Kemenkes Arab Saudi Tekankan Pentingnya Anak kembali ke Sekolah. Suasana sekolah tatap muka di Arab Saudi, Agustus 2021.
Foto: SPA
Kemenkes Arab Saudi Tekankan Pentingnya Anak kembali ke Sekolah. Suasana sekolah tatap muka di Arab Saudi, Agustus 2021.

IHRAM.CO.ID, RIYADH -- Juru bicara Kementerian Kesehatan Arab Saudi Mohammed Al-Abdali mengatakan bahwa para ahli dan spesialis di Kerajaan menekankan pentingnya kembali ke sekolah dan kelanjutannya bagi siswa laki-laki dan perempuan di semua tingkat akademik. 

“Pendidikan adalah hal yang penting, dan kami senang putra dan putri kami kembali ke pendidikan tatap muka,” kata Al-Abdali, dilansir dari Saudi Gazette, Ahad (9/1/2022).

Baca Juga

Menurut Al-Abdali, pembelajaran tatap muka dapat terwujud atas kerja sama yang dilakukan oleh Kementerian Pendidikan bersama Kementerian Kesehatan, Otoritas Kesehatan Masyarakat dan badan pendukung lainnya. "Berkat penerapan protokol dan tindakan pencegahan di sekolah, kami menyaksikan putra putri kami pulang dari sekolah dengan aman, sukses, dan sehat,” katanya. 

Dia menjelaskan para ahli dan spesialis di Kerajaan menekankan pentingnya pengembalian ini, dan kontinuitasnya, yang penting untuk kesehatan mereka, dan inilah yang dilakukan para ahli di dunia. Al-Abdili juga menegaskan kementerian akan mengambil semua langkah yang melayani kepentingan masyarakat. 

Sementara itu, Dana Anak-anak Perserikatan Bangsa-Bangsa (UNICEF) telah merekomendasikan pembukaan sekolah untuk anak-anak tahun ini. UNICEF melalui akun Twitter mengatakan, “Tahun 2022 tidak bisa lagi menjadi tahun gangguan belajar karena pandemi Covid-19. Kita harus mengutamakan pendidikan dan kepentingan terbaik anak-anak.” 

“Mari kita jaga agar sekolah tetap terbuka untuk setiap anak, di mana saja,” tulis UNICEF.

https://saudigazette.com.sa/article/615627/SAUDI-ARABIA/MoH-stresses-importance-of-keeping-schools-open

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement