Ahad 06 Feb 2022 01:00 WIB

Kekeringan, Raja Maroko Perintahkan Warganya Sholat Istisqa

Kekeringan, Raja Maroko Perintahkan Warganya Shalat Istisqa sholat.

Rep: Ratna ajeng tejomukti/ Red: Muhammad Hafil
Kekeringan, Raja Maroko Perintahkan Warganya Sholat Istisqa. Foto:  Seorang jamaah berdoa sambil mengenakan masker di dalam masjid yang dibuka kembali di Rabat, Maroko, Rabu (15/7/2020).
Foto: AP / Mosa'ab Elshamy
Kekeringan, Raja Maroko Perintahkan Warganya Sholat Istisqa. Foto: Seorang jamaah berdoa sambil mengenakan masker di dalam masjid yang dibuka kembali di Rabat, Maroko, Rabu (15/7/2020).

IHRAM.CO.ID,RABAT -- Masjid-masjid di seluruh Maroko akan melaksanakan sholat Istisqa ( meminta hujan) pada Jumat, (4/2). 

Melansir laman ansamed.info, azan dikumandangkan di seluruh negeri oleh menteri urusan Islam, atas perintah Raja Mohammed VI. Shalat Istisqa dilaksanakan sesuai dengan anjuran dalam Alquran dan hasits saat kekeringan melanda.

Baca Juga

Tahun ini kemarau telah mencapai puncaknya. Cadangan di bendungan berada pada titik terendah dalam sejarah hanya 34 persen dibandingkan dengan tahun lalu mencapai 46 persen. 

Kemarau tahun ini telah terganggu ditambah krisis karena pandemi Covid-19 dua tahun terakhir. Dalam pidato baru-baru ini di Parlemen, Menteri Pertanian Mohammed Sadiki mengatakan musim yang akan datang adalah salah satu yang paling sulit selama 30 tahun terakhir.

Dari 12 wilayah di Maroko, hanya empat wilayah yang tidak menderita karena kekurangan air untuk saat ini, wilayah utara antara Fez, Tangiers, Rabat dan Casablanca. Sedangkan wilayah selatan mengalami bencana terparah.

Di Marrakesh, sejak awal tahun, air telah dijatah, dilarang menyirami taman, taman umum, dan lapangan olahraga. Setelah tahun terpanas, 2020,  Agadir menutup distribusi air pada malam hari, Maroko pada tahun 2021 mencapai suhu hingga 50 derajat Celcius pada siang hari dan 30 derajat pada malam hari.

Ahli memperkirakan situasi ini akan berlanjut selama 30 tahun ke depan hingga 2050. Penurunan curah hujan diperkirakan sebesar 11 persen akan menyebabkan peningkatan suhu 1,3 derajat. Menurut Kementerian Pertanian, hal ini akan menyebabkan penurunan ketersediaan air untuk irigasi sebesar 25 persen.

Sumber:

https://www.ansamed.info/ansamed/en/news/sections/environment/2022/02/04/morocco-king-orders-prayers-in-mosques-against-drought_9f10b5fb-fc33-43da-b408-b9406b38540e.html

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement