IHRAM.CO.ID,MAKKAH — Jamaah haji Indonesia atas nama Sarjaka mengalami kecelakaan pada Sabtu (25/6/2022) malam di depan hotel di Makkah, Arab Saudi. Jamaah hendak menyeberang untuk membeli keperluan mencuci. Saat menyeberang di lampu merah, tiba-tiba ada mobil datang yang langsung menabrak jamaah yang bersangkutan.
“Kondisi jamaah tadi kita sudah menjenguk alhamdulillah bisa berkomunikasi dengan normal,”ujar Kadaker Makkah Mukhammad Khanif di Makkah, Arab Saudi, Sabtu (25/6/2022).
Dia menjelaskan, informasi dari rumah sakit menyatakan jika yang bersangkutan mengalami cedera di lengan kirinya. Untuk itu, dokter di rumah sakit terkait akan melakukan operasi agar lengannya bisa sembuh seperti sediakala.
Khanif menjelaskan, seluruh biaya rumah sakit jamaah tersebut akan ditanggung Pemrintah Saudi. Jika jamaah tersebut sudah sembuh akan dikembalikan ke kloternya. “Apabila nanti jamaah masih belum bisa bergabung nanti akan disafariwukufkan oleh kKHI kita,”jelas dia.
Sejauh ini, dia menjelaskan, ada dua jamaah yang akan mendapatkan fasilitas safari wukuf karena dirawat di Rumah Sakit Arab Saudi.
Hingga Sabtu (25/6/2022), terdapat enam jamaah yang wafat. Sebagian besar penyebab kematian adalah karena penyakit jantung. “Semoga ke depan jamaah haji sehat-sehat selalu,”jelas dia.