Rabu 11 Sep 2013 19:36 WIB

PPIH Embarkasi Padang Berangkatkan 736 Calon Haji

Jamaah calon haji kelompok terbang (kloter) I siap terbang ke Tanah Suci dari Bandara Halim Perdana Kusuma, Jakarta, Selasa (10/9). Kesehatan sekitar 70 persen jamaah Indonesia dinyatakan masuk ketagori risiko tinggi.
Foto: Republika/Yasin Habibi
Jamaah calon haji kelompok terbang (kloter) I siap terbang ke Tanah Suci dari Bandara Halim Perdana Kusuma, Jakarta, Selasa (10/9). Kesehatan sekitar 70 persen jamaah Indonesia dinyatakan masuk ketagori risiko tinggi.

REPUBLIKA.CO.ID,PADANG--Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Embarkasi Padang telah memberangkatkan 736 calon haji ke Jeddah hingga Rabu (11/9) pada musim haji 2013.

Sekretaris PPIH Embarkasi Padang Syamsuir di Padang Rabu menyebutkan hingga hari ini sebanyak dua kloter atau 736 calon haji telah diberangkatkan ke Tanah Suci.

Dikatakannya, berdasarkan informasi yang diterima dari Jeddah, kloter I merupakan jamaah haji Indonesia pertama yang tiba di Jeddah dan disambut langusng oleh Duta Besar Indonesia untuk Arab Saudi.

Saat ini jamaah tengah mengikuti shalat arbain yaitu shalat wajib selama 40 waktu tanpa terputus di Masjid Nabawi, kata dia.

Ia mengatakan hingga keberangkatan kloter II semua berjalan dengan lancar dan belum ditemukan kendala yang berarti.

Sementara, pada, Rabu pagi sebanyak 366 calon haji kloter II telah diberangkat ke Jeddah dari Bandara Internasional Minangkabau menggunakan pesawat Garuda Indonesia Airbus 330 seri 224 pukul pukul 06.27 WIB.

Kloter II berasal dari Kota Bukittingi 248 orang, Kabupaten Solok 112 orang dan Kota Padang satu orang

Jamaah termuda berumur 18 tahun atas nama Rauf Firrahim Nadra Effendi dari Kota Bukittinggi dan tertua berumur 83 tahun bernama Bachtiar Rasyid Naik dari daerah yang sama.

Total calon jamaah haji yang berangkat melalui embarkasi Padang berjumlah 5.979 terdiri atas 16 kelompok terbang.

Dari 5.979 orang tersebut sebanyak 3.609 berasal dari Sumatera Barat, 1.293 dari Bengkulu dan Jambi 1.003 orang serta didampingi 80 petugas haji.

sumber : antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement