Senin 07 Oct 2013 11:43 WIB

Jamaah Banyak yang Umrah Sunah dari Tanim

Rep: Nur Hasan Murtiaji/ Red: Heri Ruslan
Jamaah haji sedang thawaf untuk umrah sunah. (ilustrasi)
Foto: Heri Ruslan/Republika Online
Jamaah haji sedang thawaf untuk umrah sunah. (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, MAKKAH -- Tak sedikit jamaah yang melakukan umrah sunah dengan mengambil miqat (batas ihram) dari Tanim. Bahkan banyak jamaah yang mandi sunah umrah di Masjid Tanim.

Jamaah haji asal Cilacap, Jawa Tengah, Ciptadi mengatakan, dia melakukan umrah untuk kali kedua dengan mengambil miqat dari Tanim. "Ini ikut jamaah yang lain saja, juga mumpung ada waktu," kata Ciptadi, Sabtu (4/10) dini hari kepada Republika.

Pantauan Republika, jamaah dari kelompok bimbingan haji Indonesia (KBIH) sudah pada berdatangan di Masjid Tanim sejak shalat Isya. Mereka datang berombongan menggunakan bus. Bahkan, setelah shalat Isya ada ceramah dari imam masjid yang diterjemahkan ke bahasa Indonesia.

Menurut Lukmanul Hakim, mukimin Indonesia di Makkah, masjid Tanim ramai oleh jamaah yang hendak melakukan umrah sunah saat mendekat puncak haji. Pilihan Masjid Tanim diambil jamaah karena letaknya yang tidak terlalu jauh dari Masjidil Haram, sekitar 20 menit menggunakan kendaraan. "Dua puluh empat jam ramai oleh jamaah di masjid ini," kata Lukmanul.

Jamaah memang biasanya mengejar shalat Isya. Sebab ada KBIH yang berpandangan, Tanim bukan tempat diwajibkan shalat sunah umrah, tapi hanya untuk berniat miqat saja.

Selain di Tanim, jamaah haji juga menggunakan Ji'ranah sebagai tempat miqat. Tempatnya sekitar 20 km dari kawasan Masjidil Haram. "Lebih jauh tapi mudah dijangkau kalau dibandingkan Tanim yang banyak lampu merahnya," kata Lukman yang sudah 12 tahun tinggal di Saudi.

Tempat berikutnya yang kerap dijadika miqat bagi warga yang berada di Kota Makkah adalah Hudaibiyah. Terletak di sebelah barat Kota Makkah sekitar tujuh km dari Masjidil Haram.

Di mana warga asli Kota Makkah melakukan miqat? Menurut Lukman kebanyakan di Tanim karena Rasulullah pernah bersabda miqat warga Makkah dari Tanim. "Sebagian lainnya memilih yang dekat dengan lokasi miqat masing-masing," katanya.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement