REPUBLIKA.CO.ID, Oleh: Neni Ridarineni
Meski jalan-jalan di Makkah dan Armina tak pernah terlihat berlubang. Mendekati puncak haji para pekerja yang memperbaiki jalanan tampak sedang mengaspal jalan. Arafah merupakan padang pasir yang terletak sekitar 25 kilometer sebelah timur kota Makkah.
Setiap musim haji menjelang 9 Zulhijah, Arafah didatangi umat Islam seluruh dunia untuk melakukan wukuf yang terhitung sejak tergelincirnya matahari tengah hari 9 Zulhijah sampai dengan terbit fajar 10 Zulhijah.
Wukuf di Arafah merupakan puncak rukun haji sesuai hadis Nabi SAW, Al-hajju arafah (haji adalah wukuf di Arafah). Kalau wukuf tidak dilaksanakan, maka hajinya tidak sah.
Kesibukan juga mulai tampak di sepanjanag jalan menuju atau dari Arafah. Petugas keamanan Arab Saudi tampak melakukan pengamanan yang ketat di wilayah tersebut. Helikopter juga mulai berlalu lalang di udara Armina (Arafah, Muzdalifah dan Mina).
Tak hanya itu, para petugas keamanan yang dilengkapi mobil pengamanan sejenis panser juga terlihat berkumpul di salah satu lokasi di Arafah.
Mereka seperti melakukan persiapan pengamanan seperti kalau di Indonesia gladi resik. Sementara di sepanjang jalan wilayah Makkah sudah mulai dipadati dengan kendaraan.
''Kalau hari-hari biasa lama perjalan ke suatu tempat hanya ditempuh dengan waktu setengah jam, mulai hari ini bisa mencapai dua jam,'' kata Syaifullah yang bertugas mengantar tim MCH Makkah.