Rabu 12 Aug 2015 15:35 WIB

Nyamannya Menunggu di Lounge Umrah Bandara Soetta

Rep: c 33/ Red: Indah Wulandari
Umroh Lounge di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Jawa Barat, Rabu (12/8).
Foto: Republika/Rakhmawaty La'lang
Umroh Lounge di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Jawa Barat, Rabu (12/8).

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- Jamaah umrah tidak perlu khawatir lagi bersesakan di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta. Pasalnya, PT Angkasa Pura II telah meresmikan fasilitas lounge atau fasilitas menunggu sebelum jam keberangkatan tiba.

Beragam fasilitas mulai dari mushola, kantin, serta sarana penukaran uang sudah disediakan. Deputy Director Passenger Service PT AP II Niken Sapto Wulan mengatakan, lounge seluas 2.000 meter persegi itu  dibagi menjadi tiga lokasi area.

"Iya, disini ada ruang Safa dan Marwa serta ada ruang Madinah untuk yang VIP (very important person) untuk menampung sekitar 300 orang dan VIP 100 orang," ujarnya saat ditemui Republika, Rabu (12/8).

Ketika memasuki lounge umrah,akan langsung disambut oleh petugas yang mengecek apakah jamaah umrah benar-benar terdaftar. Setelah itu, jamaah umrah bebas memilih akan melepas lelah di ruang Safa atau Marwa.

"Mengenai harga masih dibicarakan dengan pihak travel, tapi kira-kira sekitar Rp 75 ribu per orang untuk yang non VIP," ujarnya.

Menurutnya, ada sekitar 140 penyedia jasa travel yang berminat menjalin kerjasama dengan AP II. Dari para penyedia travel, mayoritas berasal dari luar Jawa, seperti Kalimantan dan Sulawesi.

Fasilitas di ruang Safa dan Marwa tersedia beberapa bangku saja agar jamaah umrah bisa lesehan. Untuk shalat pun sudah disediakan mushola khusus 120 jamaah yang terpisah bagi pria dan wanita. Guna menambah kenyamanan, ketiga ruangan tadi dilengkapi dengan fasilitas Wi-Fi.

“Nantinya para pengantar jamaah tidak bisa masuk ke dalam lounge. Lounge itu memang khusus diperuntukan bagi jamaah saja," ujar Niken.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement