Jumat 18 Sep 2015 01:43 WIB

Pria Saudi Berjalan Kaki untuk Lakukan Ibadah Haji

Jamaah melaksanakan ibadah tawaf di Masjidil Haram, Makkah, Sabtu (12/9).  (foto : AP)
Jamaah melaksanakan ibadah tawaf di Masjidil Haram, Makkah, Sabtu (12/9). (foto : AP)

REPUBLIKA.CO.ID, JEDDAH -- Seorang pria Arab Saudi telah melakukan ibadah haji dengan berjalan kaki selama dua tahun berturut-turut. Dan tahun ini ia berencana melakukannya untuk ketiga kali.

Menurut laporan setempat, Nasser Al-Qahtani Jarallah memulai perjalanan dari rumahnya di Khamis Mushayet ke Riyadh. Kemudian memulai perjalanannya dengan berjalan kaki dari Pemakaman Al-Oud pada tanggal 9 Dzulqaada atau 24 Agustus. Dia diperkirakan akan tiba di Makkah pada hari Selasa (22/9).

Foto dan videonya mendapatkan perhatian di dunia maya. Seorang wisatawan memposting video wawancara Al-Qahtani dengan pemuda lain.

Pria yang selama perjalanan membawa bendera Arab Saudi ini saat melakukan perjalanan ibadah haji pertama kali dengan berjalan kaki dipersembahkan untuk ibunya. Haji yang kedua ia lakukan untuk Pangeran Naif, dan rencana haji ketiga ini dilakukan untuk Raja Abdul Aziz.

Keputusan al-Qahtani untuk melakukan ibadah haji dengan berjalan kaki membuat decak kagum masyarakat. Menanggapi aksinya tersebut, masyarakat Saudi memberikan bantuan sepanjang perjalanan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement