Kamis 24 Sep 2015 17:52 WIB
Insiden Mina

310 Jamaah Haji Syahid di Mina

Insiden di Mina
Foto: aljazirah
Insiden di Mina

REPUBLIKA.CO.ID, MAKKAH -- Sedikitnya 310 jamaah haji dari berbagai negara wafat dan 450 orang lainnya terluka dalam aksi berdesak-desakan di Jalan 204, Mina, Arab Saudi, Kamis (24/9) pagi waktu setempat.

Belum diketahui apakah ada di antara para korban tewas maupun terluka itu merupakan jamaah haji asal Indonesia, demikian laporan Stasiun TV One dan Aljazeera yang dipantau Antara dari Bogor, Kamis petang.

Menurut Aljazeera, insiden yang terjadi pada sekitar pukul 07.05 waktu Arab Saudi atau pukul 11.05 WIB itu tidak terjadi di lokasi ritual pelontaran jumrah tetapi di jalan. "Jalan itu bernama Jalan 204. Insiden berdesak-desakan itu tidak terjadi di tempat lontar jumroh yang berlangsung hari ini," kata reporter Aljazeera Basma Atassi.

Sementara itu, menurut laporan langsung TV One dari Mina, otoritas Arab Saudi mengerahkan mobil-mobil ambulans untuk mengevakuasi para korban wafat dan terluka.

Tempat lempar jumroh tidak ditutup otoritas Arab Saudi sehingga jamaah haji Indonesia yang dijadwalkan baru mulai melontar pada Kamis malam waktu setempat masih dapat ke jamarat, kata seorang reporter TV One.

"Banyak jamaah Indonesia yang tidak mengetahui adanya insiden ini," katanya.

Pada Musim Haji tahun ini, setidaknya dua juta orang dari berbagai negara di dunia menunaikan Rukun Islam kelima ini, termasuk 168 ribu orang dari Indonesia. Tragedi di Mina pada Kamis pagi waktu Arab Saudi itu bukanlah yang pertama kali terjadi dalam sejarah ibadah haji.

Pada 1990 misalnya, insiden berdesak-desakan antarjamaah haji di sebuah terowongan Mina yang mengarah Tanah Suci Makkah bahkan menewaskan 1.426 orang, termasuk di antaranya jamaah haji Indonesia.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement