Rabu 04 Jan 2017 20:30 WIB
Sejarah Haji

Haji, dari Adam Hingga Rasul SAW

Rep: Syahruddin el-Fikri/ Red: Agung Sasongko
Kabah
Foto:

IHRAM.CO.ID, JAKARTA --  Para nabi setelah Adam AS juga melaksanakan ibadah haji ke Baitullah. Ibnu Katsir dalam kitabnya Bidayah wa al-Nihayah menyebutkan sebuah riwayat Imam Ahmad bin Hanbal RA, Ibnu Abbas RA berkata, ''Ketika Nabi SAW sedang lewat di Lembah (Wadi) Usfan pada waktu berhaji, beliau berkata, 'Wahai Abu Bakar, lembah apakah ini?'

Abu Bakar menjawab, 'Lembah Usfan.' Nabi Bersabda, ''Hud dan Saleh AS, pernah melewati tempat ini dengan mengendarai unta-unta muda yang tali kekangnya dari anyaman serabut. Sarung mereka adalah jubah dan baju mereka adalah pakaian bergaris. Mereka mengucapkan talbiyah melaksanakan ibadah haji ke Baitullah'.''

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement