IHRAM.CO.ID, PONTIANAK -- Ketua PW Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) Kalimantan Barat Ria Norsan mengajak para haji yang ada di Kabupaten Sambas untuk menjaga persatuan dan kesatuan umat Muslim di Sambas.
"Saya mengajak para haji di Sambas bersama kita menjaga kemabruran hajinya agar bermanfaat untuk semua lapisan masyarakat terutama dalam menjaga persatuan dan kesatuan umat muslim," ujarnya saat menghadiri Sambas berdzikir yang digelar di mesjid At Taqwa Kota Pemangkat Kabupaten Sambas, (22/1).
Ria Norsan menjelasakan, Sambas berdzikir merupakan program safari dakwah dalam rangka memperingati Maulud Nabi Muhammad SAW.
"Agenda Sambas berdzikir ini dalam rangka memperingati maulid. Selain di Sambas kita juga telah menyelenggarakan kegiatan ini di beberapa daerah seperti di Sekadau, Melawi, Singkawang. Sebelum ke Sambas, kita juga telah menyelenggarakan di Kabupaten Bengkayang,"kata dia.
Sambas berdzikir yang digelar, turut menghadirkan Syekh Ali Jaber, yang menyampaikan tausyiah kepada ribuan masyarakat yang memadati Masjid At Taqwa.
Hadir dalam kegiatan tersebut, Bupati dan Wakil Bupati Sambas, bersama Sekda dan ketua DPRD Kabupaten Sambas serta ribuan masyarakat Kabupaten Sambas.
Sementar itu, Bupati Sambas Atbah Romin Suhaili mengatakan, adanya Sambas berdzikir satu di antara bentuk membangun mental dan spiritual masyarakat Sambas.
"Selain kita membangun secara fisik kita juga membangun mental dan spiritual. Kita akan terus tingkatkan dan galakan," kata dia.