Senin 06 Feb 2017 21:33 WIB

Umrah VVIP Makin Laris

Pelayanan  kelas satu untuk jamaah umrah VVIP Madinah Iman Wisata.
Foto: Dok MIW
Pelayanan kelas satu untuk jamaah umrah VVIP Madinah Iman Wisata.

IHRAM.CO.ID, JAKARTA – Umrah very very important person (VVIP) kini makin laris. “Umrah VVIP makin diminati,” kata Managing Director Safina Tours & Travel Services Salim Bahanan kepada Republika.co.id, Ahad (5/2/2017).

Hal senada diungkapkan oleh Chief Executive Officer (CEO) Madinah Iman Wisata Nuryadin Yakub. “Tren umrah regular VVIP atau kami menyebutnya paket umrah Madinah Royal  terus meningkat dari tahun ke tahun,” kata Nuryadin Yakub kepada Republika.co.id, Sabtu (4/2/2017).

Salim mengemukakan, Safina setiap bulan selalu memberangkatkan jamaah umrah VVIP. “Safina melayani paket umrah VVIP rata-rata dua kali sebulan,” ungkap Salim.

Madinah Iman Wisata pun membawa jamaah Madinah Royal  rata-rata dua kali sebulan. “Kami memberangkatkan jamaah umrah Royal Madinah paling tidak dua kali sebulan,” tutur Nuryadin.

Salim menambahkan, umumnya jamaah umrah VVIP itu satu keluarga atau satu keluarga besar. “Biasanya terdiri dari ayah, ibu dan anak. Jumlahnya bisa lima hingga 10 orang,” papar Salim Bahanan.

Nuryadin mengemukakan hal senada. “Jamaah umrah Madinah Royal  umumnya merupakan satu keluarga. Biasanya terdiri dari ayah, ibu, anak, menantu, bahkan ada juga yang cucunya ikut,” kata Nuryadin.

Nuryadin menambahkan, ada pula rombongan jamaah umrah Madinah Royal  yang merupakan satu keluarga besar. “Biasanya mereka  mempunyai usaha bisnis bersama. Sebagian dividennya disisihkan untuk melaksanakan umrah bersama kelas VVIP,” papar Nuryadin Yakub.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement