IHRAM.CO.ID, KENDARI -- Kementerian Agama Sultra terus berbenah meningkatkan kualitas pelayanan ibadah haji. Salah satu upaya yang dilakukan dengan melakukan rapat koordinasi penyelesaian dokumen haji.
Kepala Seksi Dokumen Haji Kemenag Sultra La Halaidi mengatakan, kegiatan yang dilaksanakan di Asrama Haji Kendari ini membahas beberapa hal. Di antaranya mengenai regulasi pelayanan haji serta percepatan penyelesaian passport haji.
"Para peserta terdiri dari para Kepala Kantor Kemenag Kabupaten/Kota se-Sultra serta Kepala Seksi Haji masing-masing dengan jumlah peserta sebanyak 35 orang," katanya.
Disamping itu, Kakanwil Kemenag Sultra H Mohamad Ali Irfan didampingi Kepala Bidang Penyelenggaraa Haji dan Umrah (PHU) Hj Wa Masi menyampaikan, beberapa tantangan yang dihadapi jajarannya dalam pelaksanaan penyelenggaraan haji, sehingga memerlukan akuntabilitas dan transparansi serta bekerja secara professional.
"Pada dasarnya mekanisme pendaftaran haji yang terbaru saat ini sudah berjalan dengan baik yang ditunjang dengan Siskohat (system informasi haji terpadu) versi terbaru. Namun, kita juga sebagai regulator penyelenggara haji dituntut bekerja secara professional," ujarnya
Kakanwil pun berharap, upaya peningkatan kualitas pelayanan haji dapat diterapkan dengan mencanangkan pusat informasi haji satu atap di setiap Kemenag kabupaten/kota sehingga masyarakat dapat dimudahkan dalam pengurusan haji baik informasi, pendaftaran, maupun perlengkapan haji. Imbasnya pun dapat dimanfaatkan sebagai potensi ekonomi dengan memanfaatkan kerja sama dengan pihak perbankan dan koperasi. "Semoga hal ini dapat menjadi pertimbangan pihak Kemenag kabupaten/kota," papar magister akuntasi tersebut