IHRAM.CO.ID, ISLAMABAD -- Kementrian Agama dan Harmonisasi Antar Agama telah membuat jadwal manasik bagi jamaah haji yang berhasil mendaftar, namun tak serentak. Manasik haj akan diselenggarakan sejak 16 Mei 2017 hingga 25 Mei 2017. Manasik akan bertempat di kompleks asrama haji dan gedung pemerintah maupun swasta.
Dilansir dari pakobserver.net, Senin (15/5) menurut narasumber dari kemenag, jadwal manasik haji akan dilakukan satu hari sebelum Ramadhan untuk tingkat tehsil di distrik Punjab, Khyber Pakhtunkhwa, Sindh dan wilayah kesukuan federal (FATA).
Program manasik untuk wilayah lain akan diadakan setelah Ramadhan. Kemenag telah mengirimkan surat pemberitahuan kepada calon jamaah haji yang akan berangkat tahun ini untuk mengikuti manasik sesuai dengan waktu yang telah dijadwalkan.
Kemenag Pakistan juga telah mengunggah jadwal manasik di website resmi mereka. Selain itu untuk akses informasi ibadah haji, mereka mencantumkan nomor ponsel yang dapat dihubungi kapan saja.
Terkait layanan lain, mereka sudah menyiapkan pelayanan medis. Staf dan asisten medis akan ditugaskan untuk mendampingi jamaah haji nantinya.
Sebanyak 540 anggota staf medis akan ditempatkan di Saudi. Setiap seribu jamaah haji akan didampingi oleh seorang dokter dan dua paramedis.
Petugas medis ini diambil dari Departemen Angkatan Bersenjata Pakisan dan Departemen Kesehatan Federal dan Provinsi.Sedangkan asisten medis akan diambil dari Kementrian Federal, Kementrian lain, Pemerintah Provinsi, Polisi, Pertahanan Sipil, Pramuka dan organisasi sektor lainnya. Mereka akan tinggal maksimal selama 45 hari atau 60 hari jika dibutuhkan.