Rabu 17 May 2017 09:29 WIB

Libya Berikan Subsidi Haji 50 Persen ke Warganya

Rep: Qommarria Rostanti/ Red: Ani Nursalikah
Jamaah haji berpakaian ihram. Ilustrasi
Foto: muslimmatters.org
Jamaah haji berpakaian ihram. Ilustrasi

IHRAM.CO.ID, TRIPOLI -- Pemerintah Libya sepakat mensubsidi biaya penyelenggaraan ibadah haji di negara tersebut. Tak tanggung-tanggung, subsidi akan diberikan sebanyak 50 persen.

Seperti dilansir dari Libya Herald baru-baru ini, pengumuman tersebut muncul saat Kepala Dewan Presiden Libya Faiez Serraj menghadiri undian haji untuk memilih siapa warga yang berhak menunaikan haji tahun ini. Arab Saudi sendiri telah mengizinkan 7.000 visa haji bagi warga Libya. Namun Komite Haji-lah yang mengundi atau memilih calon jamaah.

Secara keseluruhan, ada 565.569 warga Libya yang mendaftar secara daring ke otoritas haji yang berbasis di Tripoli untuk undian tersebut. Awalnya, pengundian direncanakan pada 30 April, namun mundur dan baru diselenggarakan Ahad (14/5) waktu setempat.

Di Tripoli pusat ada 53.254 yang mendaftar namun hanya 364 yang terpilih, kemudian di Janzur hanya 69 orang terpilih dari 10.037 orang yang mendaftar, sementara di Hay Al-Andalus 84 orang terpilih, di Zawia 115 orang terpilih, dan di Ajilat 50 orang terpilih.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement