Rabu 12 Jul 2017 16:03 WIB

Pejabat Iran Kunjungi Saudi untuk Persiapan Haji

Rep: LIDA PUSPANINGTYAS/ Red: Agung Sasongko
Pengunjuk rasa memegang gambar pemimpin tertinggi Iran, Ayatollah Ali Khamenei, selama protes mengutuk Arab Saudi atas kematian jamaah haji, di Teheran, Iran, 25 September 2015.
Foto: EPA / Abedin TAHERKENAREH
Pengunjuk rasa memegang gambar pemimpin tertinggi Iran, Ayatollah Ali Khamenei, selama protes mengutuk Arab Saudi atas kematian jamaah haji, di Teheran, Iran, 25 September 2015.

IHRAM.CO.ID, TEHERAN -- Kepala Organisasi Haji dan Umrah Iran, Hamid Mohammadi mengunjungi Arab Saudi untuk persiapan ibadah haji Iran. Hamid dilaporkan bakal menggelar pembicaraan dengan sejumlah pejabat dan instansi Saudi untuk memastikan kelancaran haji jamaah mereka.

Seperti dilaporkan kantor berita Tasnim, seorang anggota parlemen, Davood Mohammadi mengatakan, kunjungan ini akan berlangsung selama sepekan. Hamid tiba di Saudi pada Senin (10/7) lalu. Dalam kunjungannya, ia akan membahas sejumlah perkembangan persiapan.

Termasuk memastikan pelayanan untuk jamaah Iran tetap paripurna. Hamid telah mengumumkan sebelumnya, bahwa Iran akan mengirimkan sebanyak 86.500 jamaah tahun ini. "Saudi harus memastikan keamanan mereka selama jalannya ibadah," kata dia.

Semua jamaah Iran akan diberi tanda berupa gelang elektronik yang berfungsi sebagai identitas. Gelang tersebut juga berisi informasi personal soal jamaah. Ini dinilai akan memudahkan identifikasi dan bantuan pelayanan.

Tahun ini adalah gelombang haji pertama Iran setelah tahun kemarin Iran tidak mengirimkan jamaah hajinya. Hubungan Riyadh dan Teheran memburuk setelah insiden Mina dan penyerbuan Kedutaan Besar karena eksekusi seorang imam besar Iran di Saudi.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement