Jumat 29 Dec 2017 13:44 WIB

Pejabat Iran Bahas Persiapan Haji 2018 dengan Saudi

Rep: Kiki Sakinah/ Red: Esthi Maharani
suasana puncak haji di Masjidil Haram
Foto: suratdunia.com
suasana puncak haji di Masjidil Haram

IHRAM.CO.ID, JEDDAH -- Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi, Muhammed Saleh bin Taher Binten, bertemu dengan kepala Organisasi Haji dan Ziarah Iran, Hamid Mohammadi di Jeddah pada Kamis (28/12). Dalam pertemuan tersebut, Benten dan Mohammadi membahas sejumlah isu terkait dengan persiapan musim haji 2018.

Dilansir dari Saudi Gazette, Jumat (29/12), keduanya juga membahas soal pengaturan untuk transportasi, akomodasi, fasilitas, dan layanan lainnya untuk para jamaah asal Iran.

Mohammedi mengatakan, bahwa perundingan itu berfokus pada rencana jamaah dan komitmen terhadap pemerintah Saudi dan organisai terkait untuk mengatur urusan haji dan jumlah kuota haji bagi Iran. Lebih dari 80 ribu warga Iran diperkirakan akan melakukan ibadah haji pada musim haji 2018 mendatang.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement