IHRAM.CO.ID, JAKARTA -- Ketua Umum Pengawas Haji dan Umrah Mahfudz Djaelani menyarankan pemerintah agar tidak beri izin lebih dari satu untuk travel umrah dan haji. Menurutnya pemerintah harus mencabut izin travel yang lebih dari satu. Memiliki izin dari satu dinilai berpotensi untuk menipu jamaah.
Mahfudz mengatakan, pemerintah harus memberikan sanksi terhadap travel umrah dan haji yang mempunyai izin lebih dari satu.
Ia menambahkan, asosiasi travel umrah dan haji harus dijadikan satu. Suka ataupun tidak suka, hal ini dinilainya menjadi langkah terbaik. Penyatuan asosiasi tersebut lantaran untuk mencegah adanya penipuan seperti kasus first travel. Ia pun bersedia mendukung penuh Kementrian Agama terkait hal tersebut.
Berikut video lengkapnya.
- Videografer:
- Havid Al Vizki
- Video Editor:
- Fian Firatmaja