IHRAM.CO.ID, JAKARTA – Kepastian berangkat ke Tanah Suci untuk melaksanakan ibadah umrah merupakan dambaan bagi siapa pun yang mendaftar umrah. Kini, di Indonesia hadir SafaBooking, sebuah perusahaan aplikasi pemesanan paket umrah berbasis teknologi digital yang menjamin kepastian tersebut.
Board of Director (BOD) SafaBooking Indonesia Esam Azzubaidi mengatakan, pesatnya pertumbuhan jumlah jamaah umrah Indonesia ke Tanah Suci makin menuntut peningkatan kualitas pelayanan. Salah satu yang terpenting adalah kepastian berangkat.
Peluang itulah yang ditangkap oleh SafaBooking dengan menawarkan terobosan teknologi digital. “Salah satu fungsi terpenting dari pelayanan SafaBooking adalah membantu masyarakat dalam memilih agen perjalanan umrah yang terpercaya, berpengalaman, serta kepastian keberangkatan,” kata Esam pada acara penandatangan kerja sama pembayaran antara SafaBooking dan Bank Mandiri, di Jakarta, Rabu (11/4).
Persisnya, kata Esam, SafaBooking merupakan sebuah website dan aplikasi yang dapat membantu umat Muslim Indonesia dalam mencari, memilih, dan membeli paket umrah yang disediakan oleh agen perjalanan umrah. PT Safa Amsa Indonesia (SafaBooking Indonesia) melakukan kurasi dengan mengedepankan prinsip keterbukaan (transparansi) dan kepastian berangkat.
“Melalui sistem pemesanan online, jamaah dengan mudah memilih, memesan, dan melakukan pembayaran semuanya secara online, baik melalui website safabooking.com maupun aplikasi Safaumrah yang telah tersedia di Android Playstore dan akan tersedia di Apple Store dalam waktu dekat,” paparnya.
Ia menjelaskan, proses pemesanan umrah secara online membuat jamaah akan terlayani secara maksimal. “Jamaah dapat memantau status pemesanan paket umrah mereka, mulai dari tahapan pemesanan, pembayaran, status visa umrah, hingga waktu keberangkatan umrah,” tuturnya.
Ia mengemukakan, selain memiliki keunggulan teknologi digital, SafaBooking juga memiliki mitra bisnis strategis yang terpercaya. Yakni, agen-agen perjalanan umrah yang terpilih setelah melalui seleksi yang ketat. “SafaBooking hanya menawarkan paket-paket umrah dari agen perjanan umrah terpilih,” ujarnya.
Hingga kini, kata Esam, SafaBooking telah mengurasi 24 agen perjalanan umrah yang terpercaya, berpengalaman, dan memiliki lisensi lengkap, baik izin yang dikeluakan oleh asosiasi umrah, pemerintah Indonesia , maupun pemerintah Arab Saudi. “Target kami sampai akhir tahun ini dapat menjalin kerja sama dengan 75 agen perjalanan umrah terpercaya,” katanya.
Terkait target jumlah jamaah umrah yang dibidik oleh SafaBooking, Esam menyebut angka 50 ribu orang. “Tahun ini kami menargetkan sekitar lima persen dari total pasar jamaah umrah Indonesia, yakni 50 ribu jamaah,” tuturnya.
Chief Marketing Officer PT Safa Amsa Indonesia (SafaBooking) Panca Hidayat berharap kehadiran SafaBooking dapat menjadi angin sejuk bagi calon jamaah yang ingin beribadah umrah agar rencananya tidak terhambat.
“Juga, mereka tidak takut lagi untuk mendaftar umrah. Sebab, kami pun turut mengawal keberangkatan calon jamaah dari sejak pemesanan paket, skema pembayaran, proses visa, sampai akhirnya berangkat,” kata Panca.
Ia menjelaskan, pelayanan SafaBooking menekankan tiga aspek, yakni aman, nyaman dan transparan. Aman untuk dirinya dan keluarganya. Nyaman bertransaksi di dalamnya.
“Tak kalah pentingnya, transparan dalam hal pemesanan, pembayaran, tiket, visa, dan tanggal keberangkatan,” paparnya.
SafaBooking Group berbasis di Mesir. Pada usia 10 tahun, SafaBooking sudah hadir di 19 negara. “Saat ini, SafaBooking menjalin kerja sama dengan sekitar 2.500 agen perjalanan di seluruh dunia,” tutur Esam.