IHRAM.CO.ID, MAKKAH - Presidensi untuk Urusan Dua Masjid Suci telah menyediakan lebih dari 2.200 pekerja untuk membersihkan Masjidil Haram setiap hari dan sepanjang waktu. Hal ini untuk memastikan kenyamanan dan suasana spiritual bagi para peziarah, pengunjung, dan jamaah yang beribadah dan berdoa di tempat itu
Mohammed al-Jabri, Direktur Departemen Pembersihan, mengatakan bahwa 1.450 orang pekerja membersihkan area Masjidil Haram setiap hari. Sebanyak 419 pekerja kebersihan membersihkan area plaza dan 418 pekerja akan bekerja di dalam dan di luar Masjidil Haram.
“Presidensi telah menyiapkan sebanyak 1.500 tempat sampah dan 1.500 wadah air di dalam Masjidil Haram untuk digunakan oleh pembersih,’’ katanya, seperti dilansir Saudigazette.
Jabiri mengatakan, 126 petugas kebersihan menjaga 1.983 toilet agar tetap bersih. Selain itu, mereka juga harus membersihkan 21 area wudhu di dalam area Masjidil Haram dan 10 area wudhu yang ada di luarnya.
Dia mengatakan, ada juga 230 pekerja pria dan wanita yang membersihkan toilet di luar Haram untuk pria dan wanita. Menurut dia, sebanyak 350 pembersih wanita juga ikut serta dalam pembersihan Masjidil Haram.
Jabri mengatakan, ada sejumlah mesin untuk menyedot air dan membersihkan puing-puing dan meninggalkan kelebihan, termasuk gelas plastik kosong. Dia mengatakan, 67 kendaraan membersihkan Masjidil Haram dan plaza-plazanya di mana 45 orang bekerja di dalam area Masjdil Haram dan 22 orang bekerja membersihkan area masjid.
"Kami juga memiliki 100 kendaraan untuk menyedot debu dari karpet dan 70 lainnya untuk mengeringkan air," katanya.
Jabri mengatakan, setiap hari sekitar 30 ton sampah ditarik keluar dari Masjidil Haram. Sebagian besar sampah adalah biji kurma, air sekali pakai, cangkir jus, serta sisa makanan lainnya.