Sabtu 14 Jul 2018 22:51 WIB

Asrama Haji Sukolilo Lakukan Pengasapan Antinyamuk

Pengasapan dan penyemprotan antiserangga agar jamaah terhindar dari penyakit.

Fogging di komplek Asrama Haji Embarkasi Surabaya (AHES), Sukolilo Surabaya
Foto: antaranews
Fogging di komplek Asrama Haji Embarkasi Surabaya (AHES), Sukolilo Surabaya

IHRAM.CO.ID, SURABAYA -- Asrama Haji Sukolilo Surabaya, Jawa Timur siap menyambut jamaah calon haji yang akan ke Tanah Suci, Arab Saudi. "Hari ini dilakukan fogging dan spraying oleh petugas Kantor Kesehatan Pelabuhan Kelas 1 Surabaya," ujar Kepala Seksi Informasi Haji Kantor Wilayah Kementerian Agama Jawa Timur Sutarno, Sabtu (14/7).

Dia menjelaskan pengasapan antinyamuk menggunakan "Ultra Low Volume" (ULV) yang dilakukan di luar dan dalam ruangan, termasuk kamar-kamar yang akan digunakan jamaah calon haji. Sedangkan penyemprotan antiserangga untuk mencegah serangga, hama dan rayap.

"Fogging dilakukan di setiap sudut ruangan, mulai dari setiap kamar yang akan ditempati jamaah calon haji, kamar mandi, ruang kesehatan, selokan, tempat sampah, dapur umum, hingga ruang pertemuan," katanya.

Selain itu, petugas kesehatan haji juga melakukan sanitasi di tempat sampah, tandon air, selokan, dapur umum dan lingkungan sekitar Asrama Haji Sukolilo Surabaya. Dengan begitu, Sutarno memastikan, jamaah calon haji terjamin kesehatannya selama menjalani masa karantina 24 jam di Asrama Haji Sukolilo Surabaya sebelum diberangkatkan ke Tanah Suci.

"Langkah pengamanan ini diharapkan saat jamaah calon haji tiba di Asrama Haji Sukolilo Surabaya sudah bersih dari vektor nyamuk dan serangga yang bisa menularkan penyakit," ucapnya.

Asrama Haji Sukolilo Surabaya masuk wilayah Embarkasi Surabaya yang akan melayani keberangkatan 37.055 calon haji asal Provinsi Jawa Timur, Bali, dan Nusa Tenggara Timur. Sebanyak 35.270 di antaranya adalah calon haji dari Jawa Timur, 700 dari Bali, dan 670 dari Nusa Tenggara Timur, dengan total petugas kelompok terbang atau kloter berjumlah 415 orang.

Tiga kloter pertama Embarkasi Surabaya berasal dari Kabupaten Situbondo, Bondowoso, dan Banyuwangi, Jawa Timur, dijadwalkan mengawali masuk Asrama Haji Surabaya pada 16 Juli untuk kemudian diberangkatkan ke Tanah Suci pada 17 Juli 2018.

"Keberangkatan terakhir Embarkasi Surabaya menuju Tanah Suci pada 15 Agustus, sedangkan kedatangan pertama dari Tanah Suci di Debarkasi Surabaya dijadwalkan pada 26 Agustus, serta kedatangan terakhir pada 25 September," ujar Sutarno.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement