Jumat 07 Sep 2018 09:00 WIB

NAHCON Siapkan Makanan untuk Jamaah Nigeria Tahun Depan

Kebutuhan mendasar seperti, beras, tomat dan bumbu-bumbu akan dibawa dari Nigeria.

Rep: Umi Nur Fadhilah/ Red: Andi Nur Aminah
Jamaah Haji Nigeria (ilustrasi)
Foto: vanguardngr
Jamaah Haji Nigeria (ilustrasi)

IHRAM.CO.ID, MAKKAH -- Komisi Nasional Haji Nigeria (NAHCON) akan mengurus dan menyiapkan kebutuhan makan untuk jamaah haji asal negara tersebut mulai tahun depan. Hal itu diungkapkan Ketua NAHCON Abdullah Muktar Muhammad saat menginspeksi dapur yang digunakan untuk menyiapkan makan bagi jamaah haji Nigeria.

Dilansir di Vanguard Nigeria pada Jumat (7/9), inspeksi itu bertujuan untuk mengevaluasi kepatuhan terhadap kontrak yang dilakukan dengan 11 perusahaan jasa boga Saudi. Seperti, kualitas makanan, kuantitas, kebersihan, pengemasan, dan pengiriman tepat waktu.

Muktar mengatakan kebutuhan mendasar seperti, beras, tomat, lada, bawang putih, bawang merah, dan bumbu lainnya akan dibawa langsung dari Nigeria pada tahun depan. Hal itu bertujuan untuk menghadirkan rasa “rumah” pada makanan jamaah selama berada di Tanah Suci.

Bagi jamaah pasien diabetes, hipertensi, dan lainnya yang membutuhkan diet, akan diurus secara khusus. Karena itu, Muktar meminta kerja sama antara perusahaan jasa boga yang berbasis di Saudi dan rekan-rekan Nigeria dalam menyiapkan dan menyajikan makanan yang baik. Ia menginginkan makanan tersebut tersaji dalam kondisi higienis sesuai ketentuan praktik jasa boga internasional terbaik.

Dalam kunjungannya, Muktar didampingi komisaris NAHCON yang bertanggung jawab atas personel, kebijakan, manajemen dan keuangan yakni Yusuf Adebayo Ibrahim. Juga ada kepala pemberitaan Fatima Mustapha, dan staf manajemen lainnya. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement